FIFA Matchday Lawan Palestina Sebagai Persiapan AFC Asian Cup

FIFA Matchday Lawan Palestina Sebagai Persiapan AFC Asian Cup

Surabaya, memorandum.co.id - Meskipun craining camp (TC) sudah berjalan lama, namun para pemain baru berkumpul semua dia hari menjelang FIFA Matchday. Walaupun waktu berkumpul seluruh pemain sedikit, Shin Tae-Yong (STY) sudah mempersiapkan tim untuk pertandingan esok. Dalam pre press conference yang digelar di Hotel Vasa Surabaya Selasa (13/6/2023), STY mengungkapkan para pemain telah bekerja keras dalam persiapan melawan Palestina besok Rabu 24 Juni 2023. Dalam beberapa pertandingan terakhir, Timnas Palestina tidak pernah kalah. Terakhir adalah FIFA Matchday melawan Bahrain 26 Maret kemarin Palestina menang 2-1. Melihat hasil positif yang diraih Timnas Palestina di pertandingan terakhir, STY mengatakan bahwa sangat terlihat permainan Timnas Palestina banyak menggunakan power untuk itu ia akan mempersiapkan tim dengan baik. Apalagi timnas akan bermain di kandang yang mana akan didukung puluhan ribu fans. "Mohon untuk para fans timnas datang dan beri dukungan penuh," ungkap STY. Ia menjelaskan bahwa Palestina pastinya mempunyai ranking FIFA yang bagus yaitu 50 ranking diatas Indonesia. Dalam AFC Asian Cup di Qatar tahun depan, Indonesia akan menghadapi tim yang kualitasnya sama dengan Palestina bahkan ada yang lebih kuat lagi dibanding Palestina. "Jadi uji coba melawan Palestina nanti bisa dilihat bagaimana kualitas kita sekarang. Untuk pertandingan besok kita akan melakukan permainan total soccer. Jadi tanpa posisi ya dalam keseluruhan pemain," katanya. Sementara itu pemain Timnas Rizki Ridho mengatakan semoga besok ia dan teman-teman dapat menjalankan instruksi pelatih dengan baik dan kami tampil maksimal dan meraih kemenangan. Dalam pertandingan besok Rizki Ridho akan kembali bermain di Stadion GBT, setelah yang terakhir kali melawan Bali United di awal Liga 1 tahun lalu. "Saya berharap mendapatkan dukungan dari suporter yang ada di Surabaya khususnya. Karena terakhir main saya lawan Bali United dan alhamdulillah saya sekarang bisa di timnas senior. Dan bisa bermain di Surabaya saya harap dukungan dari semuanya," kata Rizki Ridho pemain asal Surabaya itu. (rid/udi)

Sumber: