Polres Mojokerto Terima Kunjungan Bawaslu Kabupaten

Polres Mojokerto Terima Kunjungan Bawaslu Kabupaten

Mojokerto, memorandum.co.id - Memasuki tahapan Pemilu 2024, membutuhkan kerja sama seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Mojokerto. Agar pemilu berlangsung aman dan kondusif, Bawaslu Kabupaten Mojokerto berkoordinasi dengan Polres Mojokerto. Untuk itu Ketua Bawaslu Kabupaten Mojokerto Aris Fahrudin As'yat  berkunjung ke Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi di ruang kerjanya, Kamis (23/2/2023). Kapolres Mojokerto menyampaikan bahwa kerja sama dan koordinasi dengan baik untuk mewujudkan situasi yang kondusif. Serta perlunya sosialisasi ke KPU terkait aturan Pemilu untuk menghindari kecurangan dalam proses pemilu yang akan berlangsung tahun 2024. “Keamanan dan kondusifitas wilayah itu yang utama. Polri tidak bisa bekerja sendirian, marilah kita semua wujudkan pemilu 2024 yang aman dan kondusif, ” kata kapolres. Kapolres Mojokerto sendiri dalam struktur Gakkumdu Kabupaten Mojokerto menjadi penasehat. Koordinasi dalam mengantisipasi terhadap semua bentuk kerawanan pada saat Pemilu 2024 sangat penting sangat penting dilakukan demi Mojokerto yang Aman dan kondusif.(war)

Sumber: