Jumat Curhat di Gesikan, Warga Sampaikan Keluhan ke Kapolres Eko Hartanto

Jumat Curhat di Gesikan, Warga Sampaikan Keluhan ke Kapolres Eko Hartanto

Tulungagung, memorandum.co.id - Agar bisa mendengar secara langsung keluhan maupun permasalahan yang dihadapi masyarakat, Polres Tulungagung kembali menggelar Jumat Curhat. Program ini dilaksanakan secara serentak di 19 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Tulungagung. Kali ini, Jumat (6/1/2023), Kapolres Tulungagung, AKBP Eko Hartanto menghadiri acara Jumat Curhat di Desa Gesikan, Kecamatan Pakel. Kapolres hadir bersama Wakapolres Kompol Dodik Tri Hendro Siswoyo, sejumlah pejabat utama Polres Tulungagung, perwakilan tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan perguruan silat, dan berbagai komunitas lainnya. Kapolres AKBP Eko Hartanto mengatakan, Jumat Curhat dilakukan untuk menciptakan Tulungagung yang aman dan kondusif. Jumat Curhat adalah sebagai sarana pihaknya bersama jajaran agar bisa bertemu langsung dengan masyarakat. Kemudian supaya masyarakat juga bisa menyampaikan keluhan terkait permasalahan yang terjadi. "Jadi di program Jumat Curhat ini kita bisa memberikan langsung informasi dan win win solution kepada masyarakat yang tertimpa permasalahan," terang Kapolres Eko Hartanto. Terbukti, melalui program ini warga masyarakat menyampaikan sejumlah keluhan mereka. Di antaranya adalah keberadaan tugu atau simbul perguruan silat yang sering menimbulkan kerawanan karena ego sektoral. Masyarakat juga mengeluhkan masalah prostitusi online, lalu beredarnya informasi-informasi hoaks. "Tadi ada tiga permasalahan yang disampaikan oleh para kades dan tokoh masyarakat serta tokoh agama. Yang mana semuanya bisa kita koordinasikan, dan kita komunikasikan dengan semua stakeholder yang ada. Harapannya semoga semua permasalahan tersebut segera terselesaikan dengan baik," papar Kapolres. Dijelaskan AKBP Eko Hartanto, Jumat Curhat bakal dilaksanakan secara kontinyu. "Karena ini sebagai sarana yang efektif dengan melihat langsung permasalahan yang ada di lapangan," tandasnya. Untuk itu Kapolres Eko Hartanto juga mengajak semua stakeholder dan seluruh elemen masyarakat terus bersinergi, bahu membahu menjaga harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah masing - masing. (fir/mad)

Sumber: