Pagerwojo Longsor Lagi, Satu Rumah Rata dengan Tanah

Pagerwojo Longsor Lagi, Satu Rumah Rata dengan Tanah

Tulungagung, memorandum.co.id - Hujan dengan intensitas tinggi terjadi pada Senin (14/11/2022) siang hingga malam di wilayah sekitar Kecamatan Pagerwojo. Akibatnya, satu rumah warga di Desa / Kecamatan Pagerwojo roboh usai tertimpa material longsor. Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Anshori mengatakan, peristiwa itu membuat rumah Kaniman (52), hancur dan rata dengan tanah. Polisi yang menerima informasi langsung melakukan koordinasi dengan BPBD dan instansi lainnya, untuk melakukan proses evakuasi serta menyelamatkan korban. "Petugas dari Polsek Pagerwojo dan BPBD Tulungagung dibantu relawan serta warga sekitar langsung melakukan evakuasi di tempat kejadian," terang Anshori, Selasa (15/11/2022). Enam orang bisa diselamatkan. Mereka adalah Kaniman (52), Sukatin (55), Siti (55), Siar (58), Albi (6) dan Minem (58). Sebagian besar korban mengalami luka -luka lecet dan telah mendapatkan perawatan di Puskesmas Pagerwojo. Sementara untuk korban Minem, yang sempat terjebak dalam reruntuhan rumah selama beberapa jam mengalami patah kaki. Saat ini korban dirawat di RSUD dr Iskak Tulungagung. "Semua korban sudah berhasil dievakuasi. Termasuk yang terjebak di bawah reruntuhan rumah. Dan saat ini kami bersama instansi lain melakukan kerja bakti di lokasi kejadian, serta membantu warga yang rumahnya rusak dan menyingkirkan material longsoran dari jalan," pungkasnya. (fir/mad)

Sumber: