Lomba KTL Polda Jatim, Polres Bangkalan Andalkan Jalan Soekarno-Hatta dan Teuku Umar

Lomba KTL Polda Jatim, Polres Bangkalan Andalkan Jalan Soekarno-Hatta dan Teuku Umar

Bangkalan, memorandum.co.id - Tim penilai lomba kawasan tertib lalu lintas (KTL)  Polda Jatim, sowan ke Mapolres Bangkalan, Rabu (13/11). Setelah diterima Kapolres AKBP Rama Samtama Putra SIK MH MSi, delapan personel tim penilai yang terdiri dari beberapa perwira Polda, institusi kedinasan terkait dan jurnalis itu kemudian terjun ke lapangan melakukan penilaian. “Mereka secara serentak akan menilai di sepanjang jalan protokol Soekarno-Hatta dan Teuku Umar di Kecamatan Bangkalan Kota,” kata Kasatlantas Polres Bangkalan AKP M Ardi Wibowo SH SIK MH beberapa saat sebelum tim penilai blusukan ke lapangan. Ruas jalan protokol Soekarno-Hatta dan Jalan Teuku Umar yang terbentang sepanjang 1,8 km di sisi Selatan jantung kota Bangkalan itu, merupakan area jalur lalu lintas di wilayah perkotaan. Dua area ruas jalan protokol inilah yang diandalkan Polres Bvangkalan dalam lomba KTL Polda Jatim. “Ada beberapa pertimbangan logis mengapa jalur Jalan Soekarno-Hatta dan Teuku Umar itu kami jagokan dalam lomba KTL di lingkup Polda Jatim,” tandas Ardi Wibowo. Di antaranya, situasi dan kondisi arus lalu-lintas di sepanjang ruas jalan poros itu,  dalam kesehariannya,  memang tergolong amat tertib. Faktanya memang demikian. Meski tergolong padat oleh lalu-lalang ragam jenis kendaraan, arus lalu-lintas di sepanjang Jalan Soekarno-Hatta, memang selalu bergulir tertib, lancar, aman dan nyaman. Bahkan, tidak sekalipun pernah terjebak kemacetan. Realita positif itu terjadi karena bangun pisik Jalan Soekarno-Hatta memang relatif lebar. Juga disekat dan terpilah menjadi dua jalur searah. Dampaknya, meski tergolong padat, namun di kawasan dua jalur jalan poros itu amat jarang terjadi kasus laka lantas. Bagusnya, setiap harinya, belasan personel satlantas rutin dikonsentrasikan untuk mengatur arus lalin di sepanjang dua jalan protokol itu. Maklum, utamanya di sisi kanan-kiri Jalan Soekarno Hatta, memang menjadi basis hunian deretan gedung kantor lembaga kedinasan di lingkup Pemkab Bangkalan. (ras/fer)

Sumber: