Gelar Upacara Hari Pahlawan, Risma Beri Penghargaan 132 Warga
Surabaya, Memorandum.co.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-74 dan Hari Kesehatan Nasional ke-55 di Taman Surya Balai Kota Surabaya, Minggu (10/11). Dalam kesempatan ini, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini bertindak sebagai inspektur upacara.
Turut hadir dalam upacara ini, Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Surabaya, jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) Surabaya, veteran, dan pekerja sosial masyarakat. Hadir juga sebagai peserta upacara ribuan pelajar SD dan SMP dari berbagai sekolah di Surabaya.
Dalam amanatnya, Wali Kota Tri Rismarini membacakan pidato Menteri Sosial RI. Ia menyampaikan bahwa setiap Hari Pahlawan, warga Indonesia diingatkan kembali kepada peristiwa pertempuran 10 November 1945 di Surabaya, sebagai salah satu momen paling bersejarah dalam merebut kemerdekaan Indonesia. Pada pertempuran tersebut, rakyat bersatu padu, berjuang, pantang menyerah melawan penjajah yang ingin menancapkan kembali kekuasaannya di Indonesia.
Di akhir upacara, juga dilakukan pemberian penghargaan oleh Wali Kota Risma kepada 132 warga atas prestasi, partisipasi dan dedikasinya kepada Kota Surabaya.
Selain itu, berbagai penampilan juga disuguhkan dalam Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-74 ini. Diantaramya, Paduan Suara SMPN 6 Surabaya, Gamelan SMPN 3 Surabaya, orchestra SMP Santa Maria Surabaya, tari remo beserta teatrikal ‘Surabaya Bhineka’ yang diikuti oleh 1170 pelajar SD - SMP se Kota Surabaya. (udi/tyo)
Sumber: