Geliat Ekonomi di Kerjunas Motocross Seri 1, Bupati Lamongan: Semua Hotel Full

Geliat Ekonomi di Kerjunas Motocross Seri 1, Bupati Lamongan: Semua Hotel Full

Lamongan, Memorandum.co.id - Geliat ekonomi begitu terasa menjelang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motocross Seri 1 - Indo MX National Championship di Sirkuit Jotosanur, Kabupaten Lamongan, 6 - 7 Agustus mendatang. Ajang ini nyatanya mampu menyedot animo atlet dan masyarakat luas. Semua tempat penginapan dikabarkan sudah penuh. Ludes dibooking para atlet dan penonton yang bakal meramaikan ajang bergensi tersebut. Ini disampaikan Bupati Lamongan Yuhronur Effendi saat launching Sirkuit Jotosanur di Desa Jotosanur, Kecamatan Tikung, Jumat (29/7/2022). "Kami sudah data dan tanya ke hotel - hotel sudah habis dipesan, sudah full booking semua. Inilah dampak sebuah even. Apalagi kali ini tidak main - main, kejurnas," ujar Yuhronur. Menurutnya, salah satu program prioritas Pemkab Lamongan adalah mengintegrasikan berbagai sektor untuk menggerakkan perekonomian.   Seperti Kejurnas Motocross Seri 1 ini. Pemerintah daerah berupaya menggabungkan sport dengan tourisme. Dan hasilnya terbilang memuaskan. "Nanti kami juga sediakan tempat bagi UMKM, harapannya perekonomian bergeliat," tuturnya. Untuk diketahui, Kejurnas Motocross ini bakal berlangsung di sirkuit seluas 6,5 hektar. Dengan panjang track mencapai 1.540 meter. Diikuti berbagai kelas. Meliputi kelas 50 cc untuk usia pembalap 6 sampai 10 tahun, kelas 65 cc untuk usia 10 sampai 12 tahun, kelas 85 cc untuk usia 12 sampai 14 tahun, serta kelas MX Junior A atau 125 cc untuk usia 12 sampai 15 tahun. Kemudian kelas MX1 atau 250 cc untuk usia 15-23 tahun, kelas MX2 18-23 tahun, dan Kelas MX1 untuk usia 23 ke atas. Para peserta bakal beradu ketangkasan dalam menggeber motor trail 6 - 7 Agustus mendatang.(and/har)

Sumber: