Wujud Rasa Syukur, Polres Malang Bagikan 76 Paket Makanan

Wujud Rasa Syukur, Polres Malang Bagikan 76 Paket Makanan

Malang, memorandum.co.id -  Sebagai bentuk rasa syukur pada HUT ke-76 Bhayangkara, jajaran Polres Malang berbagi makanan pada warga sekitar Mapolres Malang, Jumat (1/7/2022). Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat melalui Kasatreskrim AKP Donny Kristian Bara'langi mengatakan total yang dibagi sebanyak 76 paket makanan. Ini sesuai dengan usia HUT Bhayangkara ke 76. “Ini sebagai wujud rasa syukur serta berbagi kebahagiaan pada masyarakat,” terang AKP Donny Kristian Bara'langi. Kegiatan ini juga sebagai wujud nyata kedekatan Polri dengan masyarakat dan diharapkan akan terus terjalin hubungan yang harmonis untuk saling membantu dalam menjaga situasi kondusif. Sasaran pembagian paket makanan pada warga yang membutuhkan. Petugas mendatangi dan membagikan paken makanan ini pada kampung kumuh di Kelurahan Ardirejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Petugas mendatangi setiap rumah untuk bertatap muka dan membagikan paket makanan. Selanjutnya membagikan pada tukang becak, juru parkir, driver ojek online, serta penjaga perlintasan kereta api tanpa palang pintu di wilayah Kecamatan Kepanjen. “Ini dari Bapak Kapolres Malang dalam rangka HUT Bhayangkara. Semoga berkenan dan bisa dinikmati,” ujar anggota Satreskrim Polres Malang sembari menyerahkan paket makanan kepada masyarakat. Khasanah, salah satu wanita yang berusia lebih setengah abad mengaku bersyukur. Di rumah ukuran kecil dengan dinding seng ini ia menempati sendirian. Paket makanan yang didapat dari Polres Malang sangat berarti baginya. “Terima kasih banyak. Semoga Bapak Kapolres Malang dan seluruh anggota Polri sukses selalu dan senantiasa diberikan kesehatan,” tuturnya. Mereka yang menrrima bingkisan makanan ini menyampaikan terima kasih. “Alhamdulillah ada rezeki datang. Terima kasih Polres Malang,” ujar salah satu driver ojek online. (kid/ari)

Sumber: