Asyik Main HP Depan Rumah, Bocah Tambak Pokak Jadi Korban Jambret

Asyik Main HP Depan Rumah, Bocah Tambak Pokak Jadi Korban Jambret

Surabaya, memorandum.co.id - Handphone bocah laki-laki dijambret di depan rumahnya Jalan Tambak Pokak, Gang Buntu No 1 A, Kelurahan Greges, Kecamatan Asemrowo. Peristiwa itu menimpa SFL (10) siswa kelas 5 SD Tambak Pokak yang harus kehilangan handphone Oppo warna merah akibat dijambret orang tak dikenal, Senin (14/12) sekitar pukul 08.26. Nyoto (40), paman korban mengatakan peristiwa bermula keponakannya bermain gadget seorang diri di depan rumah. Kemudian pelaku dua orang yang mengendarai motor mencuri handphone korban. "Kejadiannya begitu cepat. Pelaku dua orang pakai motor Vario tahu-tahu langsung mengambil gitu saja pas korban lagi belajar online di depan rumah," ucap Nyoto. Menurut pria yang kesehariannya bekerja di DPRD Jawa Timur ini, pelaku sempat mondar-mandir untuk memantau situasi lokasi sebelum melakukan aksi penjambretan. Ketika handphone dicuri, keponakannya teriak jambret. "Saya pikir satu orang ngejambret, enggak tahunya dua orang. Satu sebagai eksekutor dan pelaku satunya stan by diatas motor di depan gang," ucap dia. Korban sempat berusaha mengejar pelaku hingga di depan gang yang jaraknya sekitar 50 meter dari rumahnya. Sayang, upaya itu sia-sia sebab pelaku yang berjumlah dua orang berhasil kabur menggunakan sepeda motor dengan membawa hasil curian. "Anak ini langsung pulang nangis laporan ke orang tuanya. Saat itu memang orang tua perempuan korban di dalam rumah, namun tidak tahu aksi penjambretan itu," jelas Nyoto.(alf)

Sumber: