Kebakaran Toko Tas Sinar Jaya Ditaksir Kerugian Capai Miliaran

Kebakaran Toko Tas Sinar Jaya Ditaksir Kerugian Capai Miliaran

Surabaya, memorandum.co.id - Kebakaran Toko tas Sinar Jaya milik Eko (50) di kompleks Ruko Sinar Galaxi, Jalan Veteran, ditaksir kerugian mencapai miliaran rupiah. Hal itu dikatakan Suryana, sekuriti Ruko Sinar Galaxi. Dia mengatakan, yang terbakar toko tas berlantai 4 dan isi di dalamnya tas semuanya. "Satu tas harganya ratusan ribu sampai jutaan. Jika terbakar semua kerugiannya bisa mencapai miliaran," ungkap Suryana saat ditemui di lokasi. Informasi yang dihimpun, saat kejadian tidak ada aktivitas. Enam karyawannya sudah pulang dan hanya satu penjaga saja yang bertanggungjawab, tapi tidak tidur di toko. "Ada kemungkinan penyebabnya karena korsleting listrik di lantai atas. Api kemudian cepat membesar dan merambat keseluruhan bangunan," jelas dia. Menurut keterangan Arifin, saksi mata di lokasi, api berasal dari ruangan  lantai empat, yang diduga sebagai gudang tas. Sehingga menyebabkan api dengan cepat membesar dan merambat ke lantai bawahnya. Kemudian sekuriti ruko yang mengetahui adanya kebakaran langsung melapor ke Kantor PMK Pasar Turi yang berada di depannya. Sebanyak 24 mobil pemadam kebakaran (damkar) dan mobil bronto skylift ke TKP untuk menjinakkan api agar mengjangkau ketinggian.  Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Seperti yang diberitakan sebelumnya, kebakaran terjadi di lantai 3 toko tas Sinar Jaya yang berada di komplek Ruko Galaxi, Kamis (25/11) sekitar pukul 21.30. Belum diketahui penyebab munculnya api. (rio)

Sumber: