Ratusan Warga Klakah Tervaksin, Danramil: Satukan Tekad Dukung Pemerintah Lawan Covid-19

Ratusan Warga Klakah Tervaksin, Danramil: Satukan Tekad Dukung Pemerintah Lawan Covid-19

Lumajang, memorandum.co.id - Program vaksinasi di wilayah Kecamatan Klakah hingga saat ini terus berjalan dan dimaksimalkan. Bermacam terobosan dilakukan untuk mencapai target capaian. Mulai dari gerai vaksin baik di puskesmas setempat, di tingkat desa dan dusun, bahkan sampai vaksinasi secara door to door. Diketahui, gerai vaksin di Puskesmas Klakah mencatat sebanyak 267 dosis vaksin tersalurkan, dimana 68 diantaranya adalah warga lanjut usia. Danramil Klakah Kapten Cba Nur Ismoyono menyampaikan, sinergitas pihaknya dengan jajaran Forkopimcam Klakah dan seluruh elemen masyarakat terus terbina. Hal itu dipupuk dengan tujuan agar kesamaan tekad dan persepsi dalam mendukung pelaksanaan program pemerintah semakin kuat. "Hingga saat ini terus berjalan, kami terus memupuk sinergi dengan jajaran Forkopimcam juga dengan seluruh elemen masyarakat, dengan harapan dari kesamaan persepsi dan keselarasan itu, akan tercipta dorongan sehingga program-program yang ada salah satunya vaksinasi dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah, bisa berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan," ujarnya. Selebihnya Danramil berharap, bagi masyarakat yang sudah mendapatkan vaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan sebagaimana tertuang prokes 5M dengan menggunakan masker saat berkegiatan di luar rumah, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. "Di sisi lain kami turut memberikan dorongan pada masyarakat melalui kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam sosialisasi dan penegakan disiplin prokes," pungkasnya. (Fai)

Sumber: