Kota Malang Bersiap PPKM Level 3 di Natal dan Tahun Baru

Kota Malang Bersiap PPKM Level 3 di Natal dan Tahun Baru

Malang, memorandum.co.id - Sejumlah tempat wisata dan taman di Kota Malang bakal ditutup kembali, menjelang Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. Mengingat, pemerintah pusat melakukan kebijakan PPKM level 3 di seluruh wilayah Indonesia. Hal itu sebagai langkah pencegahan kemungkinan gelombang Covid-19. "Kita bukan kembali ke level 3. Tapi dalam rangka menghindari gejolak di Nataru (natal dan tahun baru). Sebenarnya di level 3 itu perbedaanya wisata masih tutup," terang Wali Kota Malang Sutiaji saat dikonfirmasi, Sabtu (20/11/2021). Namun demikian, ia tetap memperbolehkan wisatawan berkunjung ke Kota Malang saat perayaan Natal dan Tahun Baru. Sutiaji menegaskan, di momen Nataru ini, masyarakat harus tetap menjaga kewaspadaan. Karena, jika peraturan dilonggarkan, kasus Covid-19, bisa saja merangkak naik. Berkaca pada 2020, menurut Sutiaji menjadi salah satu penyebab lonjakan kasus Covid-19 terjadi. "Walaupun kasus aktifnya Kota Malang turun, tapi belum aman. Dikhawatirkan ada lonjakan Covid-19 seperti 2020," pungkasnya. Untuk itu, pihaknya mengimbau agar masyakarat tetap melakukan protokol kesehatan. Terlebih di masa momen natal dan tahun baru. Tetap jalankan 5 M sebagai pencegahan. Memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Sementara itu, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Malang Agoes Basoeki menyebutkan, kebijakan akan bedampak pada kunjungan wisatawan di hotel. "Keget, levelnya dinaikan lagi. Tapi tidak bisa prediksi bagaimana gerakan wisatawan ketika liburan. Termasuk okupansi hotel," terangnya. (edr/fer)

Sumber: