TNI Lumajang Kebut Pencapaian Vaksinasi

TNI Lumajang Kebut Pencapaian Vaksinasi

Lumajang, memorandum.co.id - Jumlah pencapaian vaksinasi dinilai masih rendah, Kodim 0821 gencar melakukan strategi untuk bisa mendongkrak pencapaian vaksinasi di Kabupaten lumajang. Hal itu disampaikan Komandan Kodim 0821 Lumajang melalui Kepala Seksi Teritorial Komando Distrik Militer, Kapten Arh Ariman, Selasa (16/11/2021) Upaya tersebut sebagai wujud tugas dalam mendukung program pemerintah untuk percepatan vaksinasi sebagai usaha dalam penanganan pandemi Covid 19 yang sampai saat ini masih belum berakhir. Melalui pengawasan dan pengawalan pada pelaksanaan program vaksinasi, Kodim 0821 Lumajang melalui Koramil jajaran terus mengoptimalkan angka pencapaian warga yang sudah tervaksin.m "Melalui babinsa disetiap desa kita memberikan pengawalan dan pendampingan dalam setiap pelaksanaan vaksinasi yang digelar di setiap desa dan kecamatan diseluruh Kabupaten Lumajang," ujarnya Tak hanya itu, Babinsa yang merupakan salah satu ujung tombak dalam penanganan covid 19 dituntut untuk melakukan pendekatan pada masyarakat. Termasuk edukasi tentang tujuan dan manfaat mengikuti vaksinasi. "Melalui Babinsa kita juga berusaha meluruskan berita berita hoax yang beredar terkait dengan vaksinasi," tambahnya. Sehingga diharapkan dengan informasi yang positif bisa meningkatkan animo masyarakat untuk ikut serta mendukung program vaksinasi. "Yang terpenting masayarakat tidak gampang termakan isu isi negatif tentang vaksinasi. Dengan demikian keraguan dan ketakutan untuk mengikuti vaksin bisa hilang dengan sendirinya" jelas Pasiter. Hingga kini, pelaksanaan program vaksinasi di wilayah teritorial Kodim 0821 terus berjalan. Ia mengimbau anggotanya untuk bisa menjalin sinergitas dengan Polri maupun Pemerintah Kecamatan dan Desa agar pencapaian vaksinasi bisa maksimal. "Capaian harus kita dorong, kita kebut. Harapannya pandemi Covid - 19 akan segera berakhir dan keadaan akan segera kembali pulih seperti sediakala," imbuhnya. (*/Ani)

Sumber: