RSUD SLG Gelar Penyuluhan dan Bakos untuk Warga

RSUD SLG Gelar Penyuluhan dan Bakos untuk Warga

Kediri, memorandum.co.id - RSUD Simpang Lima Gumul (SLG) Kediri menggelar penyuluhan dan bakti sosial kesehatan kepada masyarakat Desa Kanyoran, Semen, Sabtu (6/11). Berlokasi di balai desa setempat, kegiatan sosial tersebut mendapat sambutan antusias dari warga desa yang hadir. Humas RSUD SLG, Ahmad Jazuli menjelaskan, kegiatan penyuluhan kali ini digelar terbatas. Hal ini dikarenakan penyuluhan dan bakti sosial diadakan di situasi pandemi covid-19. Target maksimal peserta yakni 100 orang, peserta didominasi warga lansia. Namun, tak sedikit warga usia produktif dan anak-anak juga ikut berpartisipasi. "Kami batasi warga agar tidak berkerumun," tuturnya. Sabtu (6/11/2021) Sebelum kegiatan vaksinasi dibuka, diawali dengan penyuluhan kesehatan. Di sana, peserta mendapat beberapa materi seputar kegawatdaruratan medis dalam rumah tangga. dr. Vita Rahmawati selaku pemateri menjelaskan beberapa penyakit yang lazim dialami warga saat berumah tangga. Antara lain, AIDS, stroke, demam, diare dan penyakit umum lainnya. "Kami ambil materi seputar penyakit yang umumnya dialami warga dalam berumah tangga," jelasnya. Lebih lanjut, dr. Vyta juga memaparkan bagaimana cara menangani penyakit dengan benar dan tepat sesuai anjuran medis. Tak hanya itu, warga juga mendapat beberapa cara penanganan medis terkait insiden-insiden yang dialami rumah tangga. Seperti halnya kebakaran dan saat terkena gigitan ular. "Kami jelaskan secara detail, agar warga tak salah penanganan," paparnya. Setelah penyuluhan rampung, warga selanjutnya mendapatkan baksos kesehatan. Yakni pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis. Meliputi cek tensi. Kemudian cek laborat antata lain pengecekan gula darah, asam urat hingga kolesterol. Setelah tahap pengecekan selesai, warga diarahkan menuju ke tempat layanan obat untuk mendapat obat-obatan gratis. "Kami berikan nomor antrean agar pelayanan berjalan tertib," terang Jazuli. Selain Balai Desa Kanyoran, setidaknya ada empat titik lokasi yang dijadikan sebagai tempat penyuluhan dan baksos. Antara lain Desa Pamongan Kecamatan Mojo, Desa Tugurejo Kecamatan Ngasem dan Desa Bulusari Kecamatan Tarokan. Kegiatan rencananya akan digelar bertahap hingga tanggal 27 November mendatang. (Mis)

Sumber: