Hari Dharma Karyadhika, Kalapas Ajak Masyarakat Tak Lupakan Sejarah

Hari Dharma Karyadhika, Kalapas Ajak Masyarakat Tak Lupakan Sejarah

Lamongan, memorandum.co.id - Memperingati Hari Dharma Karyadhika (HDKD), Lembaga pemasyarakatan (Lapas) kelas II B Lamongan, melakukan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Lamongan, Selasa (26/10/2021). Ini merupakan kali pertama dilakukan oleh Lapas Kelas II B Lamongan. Sehingga kegiatan seperti ini perlu dilakukan secara kontinyu sebagai bentuk pengingat masa perjuangan yang sudah dilakukan para pahlawan terdahulu. Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) kelas II B Lamongan, Supriayana mengatakan peringatan pada tahun 2021 ini seluruh jajaran Lapas kelas II B Lamongan diajak untuk ikut ziarah sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan. "Kegiatan ini merupakan wujud penghormatan insan pengayoman untuk para pahlawan yang telah gugur mendahului kita" terangnya. Kegiatan ini juga dijadikan momen sebagai alarm tunas muda untuk selalu mengingat sejarah. Seperti kalimat yang sering disematkan oleh Bung Karno, Jas Merah, bahwa jangan sekali-kali kita melupakan sejarah. Dalam pelaksanaan kegiatan, Lapas Kelas II B Lamongan juga di dampingi oleh salah satu juru kunci Taman Makam Pahlawan Lamongan, yaitu dari anggota TNI AD Sertu Suwito. "Luar biasa Lapas Lamongan, saat seperti ini masih peduli dan mau untuk menengok para pejuang-pejuang bangsa di sini," pungkas Suwito. (nas/har)

Sumber: