Ngantuk, Motor Tabrak Pohon Depan Maspion 1

Ngantuk, Motor Tabrak Pohon Depan Maspion 1

Sidoarjo, Memorandum.co.id - Diduga mengantuk, seorang pengendara motor berboncengan menabrak pohon di pinggir jalan. Peristiwa itu terjadi, Selasa (26/10) pagi menjelang subuh di sebuah kawasan Jalan Ayani Alpha, Gedangan, tepatnya depan PT Maspion 1. Akibat peristiwa tersebut, Muhammad Ali pengendara motor serta Dewi Ayu Lestari orang yang diboncengnya, harus dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis. Dari keterangan Polisi, kejadian bermula saat Muhammad Ali mengendarai motornya jenis Matic warna Biru dengan Nopol L 4295 HE berboncengan dengan saudara Dewi melaju dari arah Sidoarjo kota ke Surabaya, dengan kecepatan tinggi. Saat di TKP motor korban yg seharusnya lurus tiba tiba belok ke kanan. "Akhirnya menabrak pohon dan seketika motor terpental," ujar Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistiyono. Akibat benturan tersebut, kata Sugeng, kedua korban sempat merintih kesakitan, keduanya mengalami luka-luka pada bagian tangan dan kaki. selanjutnya kedua korban di bawa rumah sakit Mitra Keluarga Waru guna mendapatkan perawatan medis. Sedangkan kondisi motor milik korban mengalami ringsek bagian depan. "Korban mengalami luka berat dan yang satunya luka ringan," terangnya. Dari hasil pemeriksaan Polisi, diduga saat mengendarai motornya, korban sedang dalam kondisi mengantuk. Sehingga saat melajukan kendaraannya di jalan raya, korban kurang berhati hati dan kehilangan konsentrasi. Akibatnya, saat motor melaju kencang, korban tidak bisa mengendalikan kendaraannya saat oleng. "Dan kerugian materi ditafsir sekitar 5 juta," pungkasnya.(bwo/jok)

Sumber: