Berkostum Unik,  Tim Relawan PDI-P Penuhi Gedung DPRD

Berkostum Unik,  Tim Relawan PDI-P Penuhi Gedung DPRD

SURABAYA - Ada hal unik dalam pelantikan anggota DPRD Kota Surabaya priode 2019-2024. Ratusan relawan dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) menggelar aksi solidaritas untuk mensyukuri atas terpilihnya kader-kader PDI-P.

Ratusan relawan dari berbagai wilayah di Surabaya ini mendatangi gedung rakyat di Jalan Yos Sudarso, pukul 09.00. Dengan beragam kostum unik dan transportrasi becak, mereka datang dengan penuh semangat dan atusias mengawaal kader terpilihnya.

"Ini adalah spontanitas dari relawan. Kita tadi ramai-ramai bersama warga Surabaya. Total semua dari tim atau relawan PDI-P ada 300," kata Nasikin perwakilan tim dari pendukung Sukadar, Ketua Fraksi PDIP di DPRD Surabaya.

Dikatakan Nasikin, selama ini PDI-P dikenal mempunyai lambang berupa gambar banteng hitam bermoncong putih dengan latar merah di dalam lingkaran bergaris hitam dan putih. Untuk itu, dari salah satu relawan dihias menyerupai ikon tersebut.

"Mukanya dipoles seperti ikon banteng bermoncong putih. Serta membawa tongkat yang diatasnya ada kerangka menyerupai banteng. Ini sebagai tanda kami yang mencintai PDI-P," pungkas Nasikin.

Selain itu ada pula tim rewalan yang mengenakan kostum Bagong dan Semar. Tokoh pewayangan ini menyambut kedatangan para anggota dewan yang akan dilantik. (alf/why/udi)

Sumber: