HUT Polwan, Polresta Malang Kota Vaksin Napi Wanita
Malang, Memorandum.co.id - Polresta Malang Kota melakukan vaksinasi kepada ratusan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) wanita Kelas II B, Kelurahan Kebonsari Kecamatan Sukun, Kota Malang, Sabtu (28/08/2021). Vaksinasi kepada warga binaan Lapas Wanita itu, sekaligus menyambut HUT Polisi Wanita (Polwan) Ke - 73 Kepolisian Resort Malang Kota (Polresta Malang Kota). Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto mengecek langsung pelaksanaan vaksinasi. Ia didampingi Kalapas Wanita IIB Malang, Tri Ana Ariyanti SH Msi. "Vaksinasi ini, kerjasama dengan Lapas Wanita. Kami memberikan vaksin dosis pertama jenis astrazeneca. Nanti, kita lakukan ini dengan batas waktu yang ditentukan. Setelah hari ini, mendapatkan dosis pertama," terangnya, Sabtu (28/08/21). Buher sapaan Budi Hermanto menjelaskan, hal ini dilakukan untuk meningkatkan herd immunity. Khususnya, warga binaan Lapas Wanita Sukun, untuk melawan Covid-19. Meskipun mereka berada dibalik jeruji besi. "Vaksin itu, bagi seluruh rakyat Indonesia. Tidak melihat dari status sosial, suku, agama, maupun ras. Tujuannya, meningkatkan herd immunity. Karena di dalam Lapas sendiri, juga bisa terpapar kalau tidak divaksin," tambahnya. Mantan Kapolres Batu ini menambahkan, Polresta Malang Kota peduli dengan lingkungan dan kondisi masyarakat Kota Malang. Diwujudkan, dengan bakti sosial di tengah pandemi yang tak kunjung selesai. "Selain HUT polwan, gerakan alumni Akpol 1999 bakti sosial ini, ditujukan untuk memberikan rasa peduli kepada seluruh masyarakat kota malang," pungkasnya. Sementara itu, Kalapas Wanita IIB Malang Tri Ana Ariyanti SH Msi menerangkan, pihaknya berterima kasih atas bantuan vaksinasi bagi warga binaannya. Ia mengaku, sinergitas Polresta Malang Kota dan Lapas Wanita, bahu-membahu melawan Covid-19. "Terima kasih atas bantuan dari Kapolresta. Tanpa ada kolaborasi, mungkin pelaksanaan vaksinasi bagi para warga binaan tidak dapat berjalan lancar. Iapun mengaku siap, untuk vaksinasi dosis kedua.," jelasnya. Tentunya, dengan meliabatkan unsur dari Polresta Malang Kota serta jajarannya. Guna mencapai herd immunity bagi narapidana wanita. Untuk saat ini, sekitar 160 napi yang divaksin. Ia berharap, warga binaannya bisa tetap sehat meski harus berdesakan di dalam lapas, karena over capacity. "Di lapas sendiri, over capacity. Tidak mampu social distancing, Mereka bisa menerapkan protokol kesehatan seperti cuci tangan, pakai masker, dan mengkonsumsi vitamin dan buah-buahan," pungkasnya. Dirinya kita tetap berupaya menjamin kesehatan warga binaan, dengan arahan yang baik. Ia mewajibkan penghuni Lapas wanita untuk berjemur, olahraga, hingga rutin dan mengkonsumsi vitamin. (edr)
Sumber: