Antisipasi Banjir, Kota Pasuruan Normalisasi Sungai Petung

Antisipasi Banjir, Kota Pasuruan Normalisasi Sungai Petung

Pasuruan, memorandum.co.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan mulai lakukan normalisasi Sungai Petung. Sungai ini biasanya menjadi penyumbang banjir tahunan di kawasan timur Kota Pasuruan. “Alhamdulillah tahap pertama sudah selesai normalisasi. Terima kasih Bu Gubernur karena membantu normalisasi,” kata Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) usai melihat sungai Petung, Rabu (18/8/2021). Untuk tahap awal ini, Pemprov Jatim melalui Dinas Sumber Daya Air telah melakukan pendalaman dan pelebaran sungai sepanjang 200 meter. Normalisasi dilakukan di sekitar jembatan Sungai Petung yakni sisi utara dan selatan jembatan yang selama ini terjadi penyempitan dan pendangkalan. “Selanjutnya kami akan melakukan normalisasi lanjutan. Akan kami lanjutkan dengan alat berat pemkot ke sisi lainnya,” kata Gus Ipul. Sungai Petung sendiri memanjang sekitar 8 kilometer dari kawasan Lumbang hingga ke pesisir laut Kota Pasuruan. Selama ini penyebab banjir di sisi timur Kota Pasuruan adalah pendangkalan Sungai Petung yang memang membelah wilayah Kota Pasuruan di kawasan timur. Sementara untuk sisi barat kota yang juga langganan menyumbang banjir adalah Sungai Welang yang juga dilakukan proses normalisasi. (rul/fer)

Sumber: