108 ASN Daftar 18 Calon Kepala OPD

108 ASN Daftar 18 Calon Kepala OPD

Surabaya, memorandum.co.id -Tidak kurang 108 aparat sipil negara (ASN) mendaftar bakal calon kepala OPD Pemprov Jatim. Seleksi terbuka atau lelang jabatan ini untuk pengisian 18 kursi jabatan pimpinan tertinggi di lingkungan Pemprov Jatim berakhir Selasa (10/8/2021) pukul 24.00. Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jatim Indah Wahyuni menyampaikan sudah 108 pendaftar yang masuk. Mereka tidak hanya ASN Pemprov Jatim melainkan juga kabupaten dan kota seluruh Jatim. "Sudah 108 yang masuk, juga ada dari kabupaten dan kota di Jatim," kata Indah Wahyuni, Rabu (11/8/2021). Indah Wahyuni menjelaskan tim sel segera merapatkan, setelah proses pendaftaran bakal calon 18 OPD Pemprov Jatim tersebut. Sesuai jadwal, seleksi administrasi berakhir,  Kamis tanggal 12 Agustus 2021. Lanjut Indah Wahyuni, pendaftar yang masuk diseleksi secara administrasi oleh tim pantia seleksi. Proses kemudian dilanjutkan dengan asesmen, wawancara, hingga usulan tiga nam calon kepala OPD. Sebelumnya Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyampaikan, lelang jabatan ini merujuk Surat Edaran Menpan dan RB tanggal 22 April 2020 Nomor: 52 Tahun 2020 perihal Pelaksanaan seleksi Jabatan Pimpinan Tertinggi secara terbuka dan kompetitif di lingkungan Instansi Pemerintah dalam kondisi Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Covid-19. "Harapannya seleksi terbuka menghasilkan pejabat yang berkualitas dan berintegritas serta mampu melaksanakan tugasnya dengan kreatif dan inovatif dalam melayani masyarakat," katanya dalam keterangan tertulis, Rabu (4/8/2021). Tahapan seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tertinggi pratama di lingkungan Pemprov Jatim dimulai 4 Agustus 2021 dan mencakup sejumlah tahapan. Hingga hasil seleksi di usulkan ke gubernur. (day)

Sumber: