Jalan di Pelosok Trenggalek Terwujud

Jalan di Pelosok Trenggalek Terwujud

TRENGGALEK - Genap 25 hari, satuan tugas (satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)   di Trenggalek berhasil menyambungkan jalan antar Desa Sumurup-Dompyong, Kecamatan Bendungan. Jalan sejauh 1.620 meter itu  terbangun kokoh oleh kemanunggalan TNI bersama masyarakat. Kerja keras satgas dan masyarakat selama ini terbayar dengan terwujudnya jalan di pelosok Trenggalek tersebut. Tentunya hal ini menjadikan masyarakat tersenyum bahagia, karena mendapatkan akses jalan yang mendukung aktivitas keseharian mereka. "Untuk secara fisik dan secara garis besarnya sudah mencapai angka sembilan puluh tujuh persen, tinggal menyisakan kegiatan finishing saja," ungkap Dansatgas TMMD Letkol Inf Dodik Novianto. Dodik menargetkan Selasa (6/8) ini semua sasaran fisik sudah selesai 100 persen. Sehingga penutupan pada 8 Agustus nanti, sudah tidak ada lagi kegiatan fisik yang dilakukan oleh satgas maupun masyarakat. "Hari ini akan ada tim wasev dari Mabes TNI yang akan meninjau ke sasaran fisik di daerah lokasi sasaran TMMD, makannya saya dan Pak Bupati melakukan peninjauan untuk mempersiapkan kunjungan tersebut," ungkap dia. (tyo/fer)

Sumber: