Bandit Motor Obok-Obok Kedinding Lor, Korban Disuruh Tebus di Pegadaian

Bandit Motor Obok-Obok Kedinding Lor, Korban Disuruh Tebus di Pegadaian

Surabaya, memorandum.co.id - Bandit motor mengobok-obok kawasan Kedinding Lor 55, Kamis (15/7/2021) sekitar pukul 10.00. Diaksinya itu, pelaku menggasak Yamaha Mio Soul L 2437 NS milik Nur Aisyah. Menurut keterangan Sony (32), kakak Nur Aisyah yang tinggal di Jalan Rangkah mengungkapkan, saat itu motor diparkir di depan rumah, sedangkan korban berada di dalam. "Saya tidak tahu motor dikunci setir atau tidak," kata Sony. Tak lama kemudian, lanjut Sony, adiknya hendak masuk ke kamar dan melihat motornya dibawa lari seorang pria ke arah Jembatan Suramadu. "Awalnya adik saya tidak menyadari dan mengira motornya dibawa saudaranya," jelas Sony. Karena lama tidak kembali, Nur kemudian baru sadar bahwa yang membawa motor adalah pencuri. Lalu mengeceknya keluar dan mengejarnya, namun sudah terlambat karena pelaku terlanjur kabur. Atas peristiwa ini, adiknya belum melapor ke polisi. Sebab, tak lama setelah kejadian terduga pelaku menghubungi nomor HP Nur dan menyuruhnya menebus motornya di tempat pegadaian di daerah Rungkut. "Ini saya mau mengecek ke sana (pegadaian, red) di Rungkut," beber Sony. (rio/fer)

Sumber: