Cegah Kluster Covid, BPBD Semprot Kampung Celaket

Cegah Kluster Covid, BPBD Semprot Kampung Celaket

Malang, Memorandum.co.id - Badan Peanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang bertindak cepat. Tindakan itu dengan melakukan penyemprotan di kawasan Jl. Jaksa Agung Suprapto Gang 3, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Senin (21/06/2021). Pasalnya, di kawasan tersebut banyak warga yang terpapar virus covid 19. Sehingga, di lokasi tesebut dilockdown sebagai salah satu pencegahan. "Karena ada yang positif hingga beberapa orang, sehingga dilockdown untuk kampung," terang Penelaah Bahan Kajian Bencana Alam Seksi Logistik Penanggulangan Bencana Bidang Kedaruratan dan Logistik, BPBD Kota Malang, Cornellia Selvyana Ayoe, Senin (21/06/2021). Ia menjelaskan, penyemprotan di wilayah Celaket ini berawal dari kluster takziyah. Sebelumnya, ada salah satu warga yang meninggal. Kemudian warga takziah. Selanjutnya, secara bertahap, ada warga yang sakit. Untuk itu, ia mengimbau agar masyarakat tetap waspada. Harus selalu menerapkan protokol kesehatan. Tidak boleh lengah untuk melakukan 5 M, sebagai salah satu pencegahan. "Masyarakat harus tetap melaksanakan protokol kesehatan. Memakai masker, mencuci dengan, menjaga jarak, menjahui kerumunan dan memgurangi mobilitas," lanjutnya. Sementara itu, penanganan lain kepada warga yakni dengan melakukan swab PCR. Namun masih menunggu hasilnya. "Untuk penyemprotan ini, ada 3 jirigen yang dalam satu jirigennya, berisi 20 liter. Ada juga warga yang diswab PCR," pungkasnya. (edr)

Sumber: