Varian Baru Covid-19 Terdeteksi di Bangkalan, Pangdam V Brawijaya: Belum Bisa Dipastikan Lonjakan Akibat Varia

Varian Baru Covid-19 Terdeteksi di Bangkalan, Pangdam V Brawijaya: Belum Bisa Dipastikan Lonjakan Akibat Varia

Surabaya, memorandum.co.id - Hasil Peneliti Institute of Tropical Disease (ITD) Universitas Airlangga (Unair) Surabaya menemukan varian virus Corona B117 dari sample spesimen warga Bangkalan. Mutasi itu oleh WHO disebut varian alpha, Mutasi virus corona ini memiliki tingkat penularan yang lebih tinggi, sekitar 40 sampai 90 persen dibandingkan dengan jenis virus yang menular pertama Varian B117 saat ini merupakan yang paling banyak dilaporkan oleh orang dari berbagai negara. WHO mencatat berbagai peningkatan kasus sampai 49 persen dari varian alpha yang bersirkulasi di Asia Tenggara "Ada beberapa kasus varian dari Inggris, varian dari Afrika Selatan, yang ditemukan dari para PMI (pekerja migran Indonesia) yang kembali dari ke Jatim, tapi itu pun bisa dideteksi dan telah dilaksanakan treatment atau perawatan pengobatan di RSUD dr Soetomo. Artinya belum ada yang bisa memastikan bahwa melonjaknya kasus di Bangkalan ini akibat varian baru. Tidak seperti itu," kata Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto. Kapolda Jatim Irjenpol Nico Afinta menambahkan, bahwa apa yang sudah dikerjakan oleh Kodam V Brawijaya bersama Polda dan Pemprov Jatim, beserta seluruh jajarannya di Kabupaten Bangkalan, adalah penerapan 3T (testing, tracing dan treatment). Kemudian terkait dengan masalah testing dan tracing yang dilaksanakan di Suramadu, itu menjadi bagian strategi 3T. Selama beberapa hari ini testing dan tracing yang dilaksanakan di penyekatan itu membawa dampak, terkait dengan kepatuhan masyarakat terhadap 5M, sehingga lonjakan yang dulu di awal-awal sekarang sudah menurun. "Baik orang yang menyeberang, ataupun orang yang melakukan kegiatan di sekitaran Bangkalan ini, khususnya Arosbaya dan Klampis. Ini kami mohon pada masyarakat, ayo patuhi 5M, dan kita juga ikuti kegiatan 3T yang sudah dilaksanakan," jelas Kapolda Jatim. "Ayo sama-sama kita laksanakan ini, mudah-mudahan ke depan bisa membaik," pungkasnya Kapolda Jatim saat meninjau di Kabupaten Bangkalan bersama Pangdam V Brawijaya. (mg-6/fer)

Sumber: