Polres Batu Tertibkan Wilayah Perbatasan

Polres Batu Tertibkan Wilayah Perbatasan

Batu, memorandum.co.id - Sebanyak 500 personel jajaran Polres Batu bersiaga melakukan Operasi Ketupat Semeru 2021 di wilayah perbatasan untuk mencegah masuknya pemudik ke wilayah hukum Polres Batu. Kapolres Batu AKBP Catur C. Widodo melakukan melakukan pengecekan langsung pada 4 Pos Check Point di wilayah perbatasan dan 3 pos pantau yang berada di wilayah Kota Batu. Wilayah hukum Polres Batu ini berbatasan dengan Kabupaten Kediri dan Kabupaten Malang. Oleh karena itu, pihaknya berkoordinasi dengan wilayah yang berdampingan tersebut. “Kami bersama anggota sudah turun langsung kunjungan di pos check point Kandangan bersamaan dengan rombongan dari Kapolres Kediri,” katanya. Sementara, Kasatlantas Polres Batu AKP Indah Citra Fitriani  menyampaikan da;a pengecekan pos check point ini juga berkoordinasi dengan daerah yang berbatasan. “Salah satunya dilakukan pengecekan di pos check point Kandangan (kabupaten Kediri, red) degan perbatasan Kota batu,” terangnya. Penyekatan di pos check point ini untuk menertibkan pemudik selama masa Lebaran. Adapun sasaran penyekatan adalah kendaraan roda empat, roda enam dan roda dua dari arah Malang dan arah Kediri. (nik/ari)

Sumber: