Kapolda Jatim: Penyekatan Arus Mudik untuk Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19

Kapolda Jatim: Penyekatan Arus Mudik untuk Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19

Surabaya, Memorandum.co.id - Saat memimpin apel kesiapan Operasi Ketupat Semeru 2021, Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta menjelaskan bahwa kasus covid-19 harus tetap diwaspadai. Hal itu terkait dengan adanya lonjakan kasus covid-19 di luar Negeri seperti di India yang mengalami peningkatan kasus covid 19 hingga 400 ribu kasus dan angka kematian hingga 3.500 dalam sehari. Peningkatan kasus tersebut terjadi karena kelengahan masyarakat terhadap penerapan protokol kesehatan. Untuk itu, Kapolda meminta agar masyatakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan di mana pun. Menyusul adanya varian baru covid 19 dari luar Negeri, Polri dan Tim Satgas Covid 19 telah melakukan pengawasan di bandar udara dan pelabuhan internasional untuk mengantisipasi masuknya warga luar Indonesia. "Saya minta kepada petugas lapangan untuk mengawasi pelaku perjalanan Internasional secara ketat, pastikan dilakukan karantina," kata Kapolda Jatim, Rabu (5/5/2021). Melihat dari pengalaman terjadinya peningkatan kasus covid-19, Kapolda meminta petugas yang terlibat dalam Operasi Ketupas Semeru untuk mengantisipasi peningkatan aktivitas masyarakat menjelang aktivitas ibadah, kegiatan masyarakat di sentral ekonomi, destinasi pariwisata dan aktivitas budaya. "Oleh karena itu pengamanan yang akan dilaksanakan selama 12 hari dari mulai tanggal 6 -17 Mei 2021, semangat yang ditanamkan yaitu upaya Polri untuk mencegah covid-19 melalui penyekatan dan penegakan protokol kesehatan," pungkasnya.(Mg6/Fdn)

Sumber: