BNN Tes Urine Ratusan ASN Pemkot Malang

BNN Tes Urine Ratusan ASN Pemkot Malang

Malang, memorandum.co.id -  Mencegah peredaran gelap narkoba, sebanyak 240 ASN di lingkungan Pemkot Malang menjalani tes urine yang dilakukan oleh BNN Kota Malang, di gedung bersama Balai Kota Malang, Jumat (23/4/2021). Wali Kota Malang Sutiaji menyampaikan kegiatan ini untuk memastikan ASN di lingkungan Kota Malang bebas dari penyalahgunaan narkoba. "Pelaksanaan test narkoba ini akan dilaksanakan secara bertahap, nanti seluruh ASN akan wajib menjalani tes urine ini," ujar Wali Kota Malang Sutiaji. Saat ini yang mengikuti tes urine adalah ASN di lingkungan Sekretariat Daerah, BKAD, BPSDM, dan Bappeda Kota Malang. Sebelumnya, minggu lalu Satpol PP Kota Malang. Sutiaji menyampaikan tes urine ini diharapkan dapat mencegah penyalahgunaan narkoba. "Ini upaya kita, bagaimana kita bisa menangkal penyalahgunaan narkoba itu. Caranya macam-macam, ada yang sifatnya preventif. Yang saat ini kita lakukan bukan hanya tes urin saja. Secara promotif, kami juga menyampaikan seperti apa bahaya narkoba itu,” paparnya. Kepala BNN Kota Malang, AKBP Agoes Irianto mengatakan jika nanti hasil dari test menyatakan ada yang positif menggunakan narkoba maka BNN Kota Malang akan lebih dulu mendalami kasus tersebut. "Nanti akan kita lihat lebih dahulu apakah yang bersangkutan merupakan pengguna, pecandu, atau malah masuk dalam kategori penyalahgunaan narkoba, semuanya ada kriterianya yang arahnya untuk rehabilitasi," jelas Agoes. Hadir dalam kegiatan ini Walikota Malang H. Sutiaji, Wakil Walikota Malang H. Sofyan Edi Jarwoko, Pj Sekda Kota Malang Hadi Santoso, Dandim 0833 Kota Malang Ferdian Primadona, Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata, Ketua TP PKK Kota Malang Hj Widayati Sutiaji dan Wakil Ketua I TP PKK Kota Malang Hj Ely Estiningtyas Sofyan Edi. (*/ari)

Sumber: