Perkuat Toleransi Beragama, Kapolres Gresik Silaturahmi Bersama Pengurus Persekutuan Gereja

Perkuat Toleransi Beragama, Kapolres Gresik Silaturahmi Bersama Pengurus Persekutuan Gereja

Gresik, memorandum.co.id - Kapolres Gresik, AKBP Arief Fitrianto terus memperkuat toleransi beragama yang telah terpupuk di Kota Pudak. Hal itu ditunjukkan lewat silaturahmi bersama sejumlah tokoh perwakilan Persekutuan Gereja-gereja Indonesia Setempat (PGIS) Cabang Gresik. Secara khusus, Kapolres melakukan audiensi bersama pengurus PGIS di Mapolres Gresik Jalan Sudirohusodo 241 Kebomas, Selasa (20/4/2021). Kapolres tampak berdiskusi gayeng bersama Ketua PGIS, Pdt Donny Siburian dan sejumlah pengurus seperti Pdt Gidyon, Pdt Revolt Sirait, Pdt Ari Musyorini dan pengurus lainnya. Kapolres mengucapkan terimakasih atas terjalinnya silaturahmi dan tatap muka langsung sebagai upaya memperkuat visi bersama dalam menjaga toleransi beragama. "Selamat kepada pengurus PGIS yang telah dilantik pada awal April lalu. Keberadaan PGIS menjadi harapan dalam menjaga toleransi antar umat beragama, jangan sampai ada kelompok yang dapat memecah belah kerukunan beragama di Kabupaten Gresik," kata Arief Fitrianto. Kapolres menegaskan, jajarannya siap menjalin komunikasi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk para pengurus PGIS Gresik dalam mewujudkan kodusifitas wilayah. "Kami selalu berharap kerukunan antar umat beragama,” ujar Arief. Tak lupa, Kapolres juga mengajak para pengurus PGIS agar mematuhi prokes guna meminimalisir penyebaran Covid-19.(and/har)

Sumber: