Kasat Lantas Polresta Malang Kota: ETLE untuk Kamseltibcarlantas

Kasat Lantas Polresta Malang Kota: ETLE untuk Kamseltibcarlantas

Malang, Memorandum.co.id - Penerapan Elektronic Traffic law enforcement (Etle) atau E- Tilang secara nasional merupakan salah satu implementasi Korlantas Polri, dipimpin Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono. Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Ramadhan Nasution menerangkan, salah satunya meningkatkan program keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). "Salah satunya untuk Kamseltibcarlantas, khususnya di Kota Malang," terang Ramadhan Nasution. Mewujudkan salah satu program prioritas Presisi atau prediktif, responsibilitas, transpa dan berkeadilan dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Kehadirannya, untuk meningkatkan program keamanan dan keselamatan masyarakat di jalan raya. Masyarakat lebih waspada dan tertib berlalulintas karena Etle dapat memantau perilaku pengendara. Upaya penegakan hukum yang transparan dan mencegah penyalahgunaan wewenang serta pemanfaatan teknologi informasi. “Program Etle bagian dari penegakan hukum dengan memanfaatkan teknologi informasi," lanjut Kasat. Sehingga ke depan, penegakan hukum Kepolsian khususnya lalu lintas di jalan, tidak perlu berinteraksi langsung dengan masyarakat. (edr)

Sumber: