Poles Malang Gelar Sertijab 7 Kapolsek

Poles Malang Gelar Sertijab 7 Kapolsek

Malang, memorandum.co.id - Kapolres Malang AKBP Hendri Umar  memimpin sertijab (serah terima jabatan) kapolsek jajaran di gedung Sanika Satyawada Polres Malang, Jumat (5/3/2021). Ada tujuh kapolsek yang menjalani proses ini, yaitu Kapolsek Kromengan, Bantur, Pakis, Poncokusumo, Pagak, Gedangan dan Donomulyo. Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Malang AKBP Hendri Umar, Wakapolres Malang Kompol Toni Kasmiri, Kabag Ops Kompol Hegi Renata, PJU Polres Malang dan kapolsek jajaran Polres Malang. Dalam prosesi ini dibacakan Keputusan Kapolda Jatim nomor dan lampiran nomor : ST/380/II/KEP/2021 tanggal 26 Februari 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polda Jatim. Kemudian dilakukan penyematan tanda pangkat dan tanda jabatan, pengambilan sumpah jabatan serta penandatanganan berita acara sumpah jabatan. Secara rinci, yang menjalani sertijab adalah Kapolsek Kromengan yaitu Kompol Sapto Siswahyudi SH (lama) pada AKP Hari Eko Utomo SAP MH (baru); Kapolsek Bantur dari Kompol Nuryono (lama) pada AKP Slamet Subagyo (Baru); Kapolsek Pakis dari AKP Slamet Subagyo (lama) pada AKP Moch. Lutfi SH MSi (baru). Kemudian, Kapolsek Poncokusumo dari AKP Moch Lutfi (lama) pada AKP Sumarsono (baru); Kapolsek Pagak dari AKP Sumarsono (lama) pada AKP Didik Suhardi SH (baru); Kapolsek Gedangan dari AKP Didik Suhardi (lama) pada Iptu Yoyok Supandi (baru); dan Kapolsek Donomulyo dari Alm AKP Gianto (lama) pada AKP Didik Dwianto (baru). Kasubbag Humas Polres Malang Iptu Bagus Wijanarko menyampaikan sertijab ini berdasarkan keputusan kapolda Jatim dan dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan. “Yang melakukan sertijab ini tujuh kapolsek jajaran,” terangnya. (*/ari/udi)

Sumber: