Polsanak Satlantas Hadir di Kampung Warna Warni

Polsanak Satlantas Hadir di Kampung Warna Warni

Malang, memorandum.co.id - Puluhan anak-anak di kampung Warna Warni, Kota Malang, mendapatkan materi pelajaran dari Polisi Kota Malang, Senin (1/3/2021). Pelajaran itu berupa pengetahuan dan ketertiban lalu lintas, serta pencegahan Covid-19. Kasatlantas Polresta Malang Kota Kompol Ramadhan Nasution mengatakan, pemberian materi kepada anak usia dini, adalah bagian dari kegiatan Polisi Sahabat Anak (Polsanak) dan Polisi Ramah Anak "Dalam rangkaian pendidikan masyarakat (Dikmas) lantas para anggota lalu lintas dan para perwira, melakukan pendidikan lalu lintas sejak dini," terangnya. Teknisnya, lanjut Ramadhan, diawali dengan pemberian materi tentang tertib berlalu lintas. Selanjutnya dilakukan pengulangan dengan memberikan pertanyaan. Yang bisa menjawab, diberikan hadiah dan suvenir yang menyenangkan. "Untuk pengulangan, anak-anak ditanya. Sekaligus melihat daya ingat anak. Kami memberikan suvenir. Sehingga lebih akrab dan dekat dengan polisi, yang mungkin sebagian masih takut dengan polisi," lanjutnya. Materi lain yang diberikan, termasuk edukasi 5 M untuk pencegahan Covid-19. Mengingat, dalam masa pandemi Covid-19 ini, pengetahuan tentang kedisiplinan dalam pencegahan sangat penting. "Di masa pendemi ini, salah satu materi yang diberikan terkait pencegahan Covid-19. Apalagi, saat ini anak-anak tidak datang ke sekolah. Kami memberikan edukasi dengan mendatangi lokasi anak-anak di kawasan tempat tinggalnya," tambahnya. Pada kesempatan itu, sekitar 40 anak mengikuti kegiatan yang dipimpin Kasatlantas Polresta Malang Kota. Mengingat masih dalam pandemi Covid-19, dalam praktiknya dibagi menjadi dua kelompok agar tidak menimbulkan kerumunan. "Kami memilih kampung warna warni, karena dirasa kampung yang unik dan padat. Selanjutnya, akan koordinasi dengan para bhabinkamtibmas, untuk wilayah lokasi selanjutnya," pungkasnya. (edr/fer)

Sumber: