Kapolres Malang dan Forkopimda Jalani Vaksinasi Kedua

Kapolres Malang dan Forkopimda Jalani Vaksinasi Kedua

Malang, memorandum.co.id - Mencegah penyebaran Covid-19 dan meningkatkan imun dilaksanakan vaksinasi  kedua di lantai 4 RSUD Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Kamis (18/2/2021). Kegiatan ini dihadiri Kapolres Malang AKBP Hendri Umar, Dandim 0818 Kab Malang –Batu Letkol Inf Yusub Dody Sandra, Bupati Malang terpilih HM Sanusi, Kajari Kabupaten Malang Edi Handojo, Sekda Kab Malang yang juga Plh Bupati Malang Wahyu Hidayat, Wakil Bupati Malang terpilih Didik Gatot Subroto, Kadinkes Kabupaten Malang dr Arbani. Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan upaya untuk meningkatkan imun dan mencegah penyebaran Covid-19. Harapannya, vaksinasi dapat terlaksana dengan baik di wilayah Kabupaten Malang sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Sebelum dilakukan vaksinasi, Forkopimda Kabupaten Malang ini menjalani screening dan pemeriksaan kesehatan sesuai dengan standar operasional vaksinasi. Selanjutnya, tim medis melakukan vaksinasi. Kasubbag Humas Polres Malang Iptu bagus Wijanarko menyampaikan kegiatan ini bagian dari pencegahan Covid-19 dan juga sosialisasi mengenai pentingnya vaksin serta mematuhi protokol kesehatan (prokes). “Dalam kegiatan vaksinasi tahap kedua ini diikuti Kapolres Malang dan Forkopimda Kabupaten Malang,” jelasnya. (*/ari/udi)

Sumber: