Dandim Trenggalek Bersama Kapolres dan Sekda Resmikan Kampung Tangguh
Trenggalek, Memorandum.co.id - Komandan Kodim 0806/Trenggalek, Letkol Arh Uun Samson Sugiharto bersama Kapolres Trenggalek, AKBP Doni Satria Sembiring dan Asisten 1 Sekda Kabupaten Trenggalek, Widarsono meresmikan Kampung Tangguh di Desa Duren, Kecamatan Tugu, Trenggalek, Kamis (11/2/21). Letkol Arh Uun Samson Sugiharto dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada semua pihak, khususnya kepada Perangkat Desa Duren dan Staf Kecamatan Tugu yang telah berpartisipasi dalam terwujudnya Kampung Tangguh. Lebih lanjut, Dandim mengatakan, Desa Duren Kecamatan Tugu merupakan salah satu desa di Kabupaten Trenggalek yang menjadi Kampung Tangguh. Dengan demikian desa ini bisa mandiri dalam upaya pencegahan dan memutus penularan Covid-19. Abituren Akmil 2001 ini berharap, keberadaan Kampung Tangguh ini nanti bisa mendongkrak kesejahteraan dan perekonomian warga Desa Duren, serta menjadi kebanggaan masyarakat Kecamatan Tugu dalam mengatasi wabah virus Covid-19 beserta dampak-dampak yang ditimbulkan. Di penghujung akhir kegiatan acara Dandim 0806/Trenggalek juga memberikan bantuan paket Sembako yang bisa dimanfaatkan di lumbung pangan Kampung Tangguh Desa Duren. (*/ack/alv)
Sumber: