Sesuai Jadwal, PTM di Gresik Akan Diadakan di Awal Januari
Gresik, memorandum.co.id - Kepala Dinas Pendidikan Gresik Mahin sebelumnya sempat mengumumkan terkait kesiapan uji coba pertemuan tatap muka (PTM) yang akan gelar di awal Desember. Namun, sampai saat ini uji coba PTM belum juga terlaksana. Menanggapi hal tersebut, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto memastikan, bahwa sesuai jadwal, PTM akan dilaksanakan di awal Januari. Dengan catatan, tidak ada peningkatan kasus Covid-19. Sebagaimana yang tertuang dalam Perbup nomor 50 tahun 2020. "Tatap muka tetap awal Januari, dengan catatan tidak ada peningkatan. Jika ada, akan jadi pertimbangan," tegas orang nomor satu di Gresik itu, Jumat (18/12/2020). Sementara, Kabid Manajemen Pendidikan Dispendik Gresik Suwono mengatakan, dari hasil survei Dispendik (Dinas Pendidikan) Gresik, seluruh sekolahan telah siap melakukan PTM. "Sudah siap semua rata-rata. Semua perlengkapan prokes dari tempat cuci tangan, hand sanitizer," terangnya. Ia juga menambahkan, saat ini semua sekolah telah diajukan ke Satgas Covid-19. Tinggal menunggu kepastiaan dari Satgas Covid, sekolah mana yang dapat melakukan PTM. "Kan semuanya bertahap," tutupnya. Hal tersebut juga diamini Kadispendik Gresik Mahin. "Pelaksanaan PTM nanti akan dilakukan bertahap. Tahal awal, akan ditunjuk satu kecamatan satu sekolahan meliputi satu SD/MI, satu SMP/MTs, dan satu SMA/SMK," jelasnya. Sementara untuk PTM Januari, Mahin tetap akan melihat zona pandemi Gresik dan rekom dari satgas. "Kalau Januari kuning ya langsung PTM. Ada kemungkinan tidak uji coba,” tutupnya. (han/har/fer)
Sumber: