Pemesanan Tiket KA Lebaran Mulai Ramai
SURABAYA - Penjualan tiket KA Lebaran 2019 di wilayah PT KAI Daop 8 Surabaya, mulai ramai. Tiket untuk sebelum Lebaran mulai banyak dipesan, setelah sebelumnya yang ramai dipesan tiket pasca Lebaran. Tiket KA jarak jauh/menengah untuk keberangkatan pada 26 Mei (H-10) hingga 16 Juni (H+10) telah terjual 360.210 tiket atau 67,04 % dari 537.300 total tiket yang disediakan. Sebanyak 537.300 tiket itu disediakan untuk 83 KA jarak jauh/menengah reguler dan 8 KA tambahan yang beroperasi selama masa angkutan Lebaran dari 26 Mei sampai 16 Juni. "Ini bisa terlihat dari lonjakan pemesanan tiket untuk keberangkatan KA pada H Lebaran ke-1 (5/6 ) sampai H+10 (16/6 ) yang sudah di atas 60 persen," kata Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto, Rabu (15/5). Sementara itu jumlah pemesanan tiket KA pada masa angkutan Lebaran telah mengalami lonjakan di wilayah PT KAI Daop 8 Surabaya. Dominasi pemesanannya berada di masa setelah Lebaran atau memasuki masa arus balik. (x/udi)
Sumber: