Cabup Achmad Fauzi Didukung Ponpes Sidogiri

Cabup Achmad Fauzi Didukung Ponpes Sidogiri

Sumenep, memorandum.co.id - Calon Bupati Sumenep nomor urut 01, Achmad Fauzi bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Sidogiri, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jumat (13/11/2020). Kedatangan Cabup Fauzi yang didampingi Kiai Syauqi Ishomuddin dari PP Annuqayah ini untuk meminta doa serta dukungan atas pencalonannya dalam Pilbup Sumenep 9 Desember mendatang. Cabup yang didukung para ulama, kiai, habaib dan para guru ngaji itu melaksanakan salat Jumat di Ponpes tertua di Indonesia itu sebelum menuju ke kediaman pengasuh pesantren Sidogiri. Usai melaksanakan ibadah salat Jumat, Fauzi langsung menuju ke kediaman pengasuh pesantren, KH Ahmad Nawawi Abdul Jalil. Selain Kiai Nawawi, Fauzi juga disambut hangat para kiai lain dari keluarga besar Pesantren Sidogiri. Bersama pengasuh dan keluarga besar Ponpes Sidogiri, Fauzi menggelar pertemuan tertutup yang berlangsung satu jam lebih. Kemudian, Fauzi dikalungi serban almarhum Syaikhona KH Syamsul Arifin Sukorejo Situbondo. Terlihat beberapa kali Fauzi juga menciumi serban ulama terkemuka di Nusantara tersebut. Tak hanya serban, pada kesempatan langka itu, Fauzi juga dapat ‘ijazah’ doa dan air dari Kiai Nawawi dan kiai-kiai lain. Kemudian, sebelum pulang, Fauzi juga nyekar ke asta keluarga besar Ponpes yang berdiri tahun 1745 tersebut. “Saya ke Sidogiri dalam rangka silaturahmi, mohon doanya para kiai-kiai sepuh. Karena saya dikawal komunitas ulama, pesantren, dan komunitas santri di Sumenep, maka saya wajib pamit dan meminta nasihat kepada para kiai sepuh. Terutama Kiai Nawawi,” kata Achmad Fauzi, Selasa (17/11). Menurut pria yang dipasangkan dengan Ketua Muslimat NU Sumenep Nyai Hj. Dewi Khalifah ini, nasihat para ulama sangat dibutuhkan untuk Sumenep ke depan. “Bagi kami, ulama itu penerang umat, nasihatnya sangat dibutuhkan untuk Sumenep ke depan,” tambah Fauzi. Fauzi mengaku sangat bahagia atas sambutan hangat pengasuh dan keluarga besar Ponpes Sidogiri. Bahkan Kiai Nawawi memberikan kesempatan untuk mencium hingga mengalungi serban almarhum Syaikhona KH Syamsul Arifin (Aba KH As’ad). Selain itu, Fauzi juga mendapat doa restu dari pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri, KH Ahmad Nawawi Abdul Jalil dengan memberikan tanda tangan maklumat dukungan. “Alhamdulillah, beliau memberikan doa restu dan dukungan,” ucapnya.(aan)

Sumber: