Kunjungi Polres Malang, Polda Jatim Cek Pengamanan Pilkada dan Penanganan Covid-19
Malang, memorandum.co.id - Polda Jatim melakukan kunjungan ke Polres Malang untuk mengecek kesiapan pengamanan pilkada dan penanganan Covid-19 di wilayah hukum Polres Malang, Kamis (12/11/2020). Hadir dalam kegiatan ini Irwasda Polda Jatim Kombespol Drs Sungkono, Kabid Dokkes Kombespol dr Hibulloh Huda SpPD, Dirbinmas Kombespol Dr RS Terr Pratiknyo, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar SIK MH, Wakapolres Kompol Toni Kasmiri SH SIK, pejabat utama Polres Malang, serta kapolsek jajaran Polres Malang. Kapolres Malang AKBP Hendri Umar mengatakan kunjungan Irwasda, Kabiddokkes dan Dirbinmas Polda Jatim ini merupakan kehormatan bagi Polres Malang. Disampaikan, wilayah hukum Polres Malang sangat luas dengan 30 polsek jajaran, mulai dari Lawang yang perbatasan Pasuruan hingga Ampelgading yang berbatasan dengan Lumajang dan wilayah laut berbatasan dengan Samudra Pasifik. Hendri menyampaikan dalam pengamanan Pilkada Kabupaten Malang 2020, pihaknya berupaya optimal. "Kami juga melaksanakan rakor eksternal dengan melibatkan KPU, Bawaslu dan tokoh agama maupun masyarakat," katanya. Di Kabupaten Malang, jumlah DPT sebanyak 1.882 hak suara. dan hasil identifikasi, TPS rawan berjumlah 6 karena kondisi geografis. "Untuk ini kami selalu melakukan koordinasi dengan KPU dan Bawaslu. Untuk Pilkada Kabupaten Malang ini ada tiga paslon," paparnya. Jumlah TPS sebanyak 4.674 titik, yang dikategorikan aman sebanyak 4.668 TPS dan pola pengamanan 1 Polri 4 Linmas untuk pengamanan 2 TPS. Bersamaan, pihaknya juga melakukan penanganan Covid-19 untuk mencegah penyebaran virus tersebut. "Kabupaten Malang dilakukan anev oleh Kapolda Jatim bahwa Polres Malang dalam peringkat 20 pasien terbanyak," ujarnya seraya menyampaikan terus mengoptimalkan pencegahan. Harapannya, semua tahapan mematuhi protokol kesehatan (prokes) dengan mengkampanyekan 3 M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan) agar tidak muncul klaster baru. "Sesuai dengan arahan Kapolda, ada pemasangan banner maklumat agar masyarakat patuh mematuhi protokol kesehatan dalam pelaksanaan pilkada," jelasnya. Irwasda Polda Jatim Kombespol Drs Sungkono mengapresiasi kesiapan pengamanan Pilkada Kabupaten Malang. "Sudah bagus. Untuk kerawanan 6 TPS adalah kondisi geografis, maka dari itu harus diwaspadai untuk kapolsek yang wilayahnya sering terjadi hujan," katanya. Diingatkan, untuk penempatan personel pengamanan TPS anggota harus lokasi sebelum pelaksanaan. "Pasang CCTV pada gudang logistik maupun tempat percetakan," ujarnya. Dirbinmas Polda Jatim Kombespol Dr RS Terr Pratiknyo menyampaikan dalam pelaksanaan pilkada harus diperhatikan betul-betul terkait anggaran. "Permasalahan pilkada antara Bawaslu dan Polri jangan sampai saling lempar permasalahan," ingatnya seraya mengatakan Polri dan TNI harus bersinergi. Kabiddokkes Polda Jatim Kombespol dr Hibulloh Huda SpPD mengatakan kasus Covid-19 di Malang rankingnya paling sedikit sekali akan tetapi angka kematian masih tinggi. "Setiap ada keluhan terkait dengan nafas, flu maupun yang lain segera periksa ke dokter," harapnya. (*/ari/fer)
Sumber: