Kodim Kota Malang Ajak Komunitas Sosialisasi 3 M

Kodim Kota Malang Ajak Komunitas Sosialisasi 3 M

Malang, memorandum.co.id - Keberadaan komunitas masyarakat di Kota Malang memiliki andil yang cukup besar dalam menjaga stabilitas kamtibmas dan juga meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan (prokes) dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19. Untuk itu, Kodim 0833 Kota Malang mengajak keterlibatan aktif komunitas masyarakat tersebut melalui gelaran komunikasi sosial (komsos) bertema “Menjaga Keutuhan Dan Kemajuan Bangsa dalam Bingkai NKRI, di Aula Makodim 0833 Jalan Kahuripan Nomor 6 Kota Malang. Kasdim 0833 Kota Malang Mayor Arh Heru Sunyoto menyampaikan sambutan Dandim Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona menyebutkan pertemuan ini merupakan sarana efektif membangun, memelihara dan meningkatkan kebersamaan. “Kebersamaan ini perlu dijaga untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan dalam menghadapi berbagai permasalahan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara terutama di wilayah Kota Malang,” harapnya. Di tengah pandemi Covid-19 ini, kebersamaan merupakan hal penting dalam upaya mitigasi dan kesiapan tempat kerja sehingga dapat beradaptasi menuju Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Yaitu membumikan program 3 M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. “Melalui pola hidup baru pada situasi Covid-19 ini dapat memberikan pemahaman pada masyarakat dalam melakukan aktivitas di luar rumah untuk selalu menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19,” terangnya. Dengan menerapkan prokes diharapkan meminimalisir risiko dan dampak pandemi Covid-19 pada tempat kerja khususnya perkantoran dan industri yang berpotensi potensi penularan karena adanya berkumpulnya banyak orang dalam satu lokasi. Sementara itu, Pasiter Kodim 0833 Lettu Inf Mujiono menyampaikan kegiatan ini untuk menguatkan komunikasi dan dapat bergerak bersama dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di Kota Malang. “Ini dapat memberikan pemahaman serta mengingatkan kembali pada seluruh komponen bangsa dan masyarakat Kota Malang bahwa NKRI memiliki ciri khas yakni kebhinekaan ras, suku, budaya dan agama,” tuturnya. (*/ari/fer)

Sumber: