Tempat Bermain Anak PN Surabaya Sepi Peminat

Tempat Bermain Anak PN Surabaya Sepi Peminat

Surabaya, memorandum.co.id - Fasilitas tempat bermain anak di Pengadilan Negeri Surabaya sepi. Menurut kabar yang beredar, tempat tersebut tidak lagi dipakai. Tempat bermain ini memang khusus disediakan untuk anak-anak dan dimanfaatkan sejak lama, namun selama pandemi covid-19 taman bermain PN tampak sepi anak-anak. Hal ini dibantah oleh humas PN, Martin Ginting. Menurutnya, taman bermain anak masih berfungsi dengan normal, beberapa waktu lalu memang terlihat kosong karena dibersihkan. "Itu bukan tidak difungsikan, saya sudah konfirmasi ke pihak kebersihan bahwa tempat bermain anak dibersihkan, termasuk matras dan mainannya agar kalau ada anak-anak yang bermain jadi lebih higienis," ujarnya. Ginting juga menyebutkan, adanya pembatasan pengunjung mungkin juga berpengaruh terhadap jumlah anak-anak yang berkunjung. Menurut salah satu pengunjung, Wiwik (40) taman bermain anak sangat berfungsi terutama untuk ibu-ibu sepertinya. "Saya pribadi kalau tidak ada orang di rumah otomatis harus bawa anak ke sini," ujar wanita beranak dua ini. Menurutnya, tempat seperti ini harusnya terus difungsikan, sebab Ia dan ibu-ibu lain perlu tempat terbuka atau tempat bermain anak agar anak bisa diam, berimajinasi, dan tidak melulu memanggil ibunya. Wanita berjilbab ini juga menambahkan bahwa ruang bermain anak biasanya memang tidak terlalu ramai. (X1/X2)

Sumber: