Rapat via Vidcon, Bupati Anna Ingin SKK Migas Perbanyak Tanam Pohon

Rapat via Vidcon, Bupati Anna Ingin SKK Migas Perbanyak Tanam Pohon

Bojonegoro, memorandum.co.id - Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah melakukan rapat dengan SKK Migas, perhutani dan lainnya, melalui video conference (vidcon) di Pendopo Malowopati, Senin (5/10/2020). Bupati Anna dalam rapat itu menginginkan tiga hal, yang pertama pihaknya meminta agar wilayah di sekitar proyek banyak ditanami pohon. "Pertama penanaman pohon sangat perlu dilakukan, mengingat perlunya penghijauan," ujar Bupati Anna. Kemudian, yang kedua, bupati meminta penyerapan tenaga kerja lokal perlu adanya peningkatan. Sehingga, dinas terkait segera mempersiapkan rekrutmen pelatihan. Menurut bupati perempuan pertama ini, menambahkan saat ini tenaga kerja mencapai 108 orang. Selanjutnya bisa meningkat menjadi 225 orang. Yang ketiga, bupati menanggapi tentanng padamnya api abadi di Jawa Tengah. Sebab, di Bojonegoro juga ada api abadi di Wisata Khayangan Api, Kecamatan Ngasem. Agar tidak Khayangan tidak ikut padam pihaknya meminta SKK Migas mengkaji  api tersebut, apakah padamnya api tersebut ada hubungan dengan eksplorasi pengeboran minyak atau tidak. Jangan sampai, eksplorasi tersebut pengaruhi keabadian dari api abadi Khayangan Api. Ia berharap ketiga poin tersebut dapat dilaksanakan secepatnya. Dalam kesempatan rapat itu, Bu Anna juga menyampaikan saran agar pihak SKK Migas melakukan kegiatan semacam family gathering di Wisata Khayangan Api. (top/har/fer)

Sumber: