AKP Jeifson Sitorus Resmi Jabat Kasatreskrim Polres Batu

AKP Jeifson Sitorus Resmi Jabat Kasatreskrim Polres Batu

Batu, memorandum.co.id - Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Prathama memimpin prosesi serah terima jabatan Kasatreskrim Polres Batu, di Rupatama Polres Batu, Selasa (11/8). Kini Kasatreskrim Polres Batu dijabat oleh AKP Jeifson Sitorus menggantikan AKP Endro Tri Wahyono. Diharapkan, Jeifson Sitorus yang sebelumnya bertugas di Direktorat Krimsus Ciber Polda Jatim ini dapat mengemban amanah dengan baik sehingga meningkatkan kinerja di jajaran Satreskrim Polres Batu. Kapolres menyampaikan sertijab di institusi Polri merupakan hal biasa. “Mutasi jabatan di institusi Polri ini suatu hal yang alami sebagai pengembangan karir,” katanya. Kapolres juga mengapresiasi dedikasi dan kinerja Endro yang sudah bergabung di jajaran Polres Batu selama kurang lebih satu tahun. “Saya berterima kasih pada AKP Endro Tri Wahyono atas kinerjanya yang sudah gabung di Polres Batu dan dedikasinya yang baik ini semoga bisa dilanjutkan di tempat dinasnya yang baru,” katanya. Sementara itu, Jeifson Sitorus berjanji akan menuntaskan kasus-kasus lama reskrim yang tertunggak dan belum kelar. “Saya berjanji akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang baik sesuai kebijakan pimpinan dan akan menyelesaikan tunggakan yang belum terselesaikan,” ujarnya. (nik/tyo)  

Sumber: