Wabup Qosim Pantau Penerapan Protokol Kesehatan di Bawean

Wabup Qosim Pantau Penerapan Protokol Kesehatan di Bawean

Gresik, Memorandum.co.id - Menggunakan Kapal Bahari Ekspres, Wakil Bupati Gresik, Moh. Qosim tiba di Dermaga Bawean, Kamis (23/7/2020). Hingga dua hari ke depan, Wakil Bupati akan melakukan kunjungan kerja (Kunker) dalam rangka survey penangan Covid-19 dan pelaksanaan Perbub Nomor 22. Setibanya di dermaga, Wakil Bupati Moh Qosim langsung disambut Muspika Sangkapura. Dalam Kunker selama tiga hari ini, Wakil Bupati akan meninjau penerapan Perbup Nomor 22 tahun 2020 tentang protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19. Peninjauan protokol kesehatan itu akan dilakukan di Pasar Sangkapura dan pusat keramaian lainnya. "Selain meninjau, nanti kita juga akan meresmikan desa tangguh, masjid tangguh, hingga wisata tangguh di pulau Bawean ini," ujar Qosim.(dev/har)

Sumber: