Polres Madiun Membagi Masker pada Driver Ojol

Polres Madiun Membagi Masker pada Driver Ojol

Madiun, memorandum.co.id - Kapolres Madiun AKBP Eddwie Kurniyanto, Jumat (3/7), membagi ratusan masker, face shield, dan paket sembako. Semuanya diberikan kepada driver ojek online (ojol), serta tukang becak, yang terdampak wabah  Covid-19 di wilayah Kabupaten Madiun. Dalam acara baksos tersebut Kapolres Eddwie didampingi, Wakil Bupati Madiun H Hari Wuryanto, Danramil Dagangan Kapten Santoso, dan komunitas pengemudi ojol dan tukang becak total  200 orang. Dipaparkan Kapolres Eddwie 200 paket sembako tersebut masing-masing berisi beras 5 Kg, minyak goreng 1 Kg, gula pasir 1 Kg, mi instan 5 bungkus. "Selain sembako mereka juga kami bagikan masker 200, Face shield, dan partisi penyekat penumpang (ojol)," kara Eddwie. Kapolres Madiun mengingatkan kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu mematuhi imbauan pemerintah guna pencegahan penyebaran wabah Covid-19 dengan terapkan social distancing dan psycical distancing yaitu menghidari tempat-tempat keramaian, tidak mengumpulkan masa, kurangi keluar rumah, menggunakan masker apabila beraktifitas di luar rumah, dan berperilaku hidup bersih dan sehat. Dalam pelaksanaan tersebut  mendapat apresiasi masyarakat serta ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Karena sangat membantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dalam kondisi saat ini.(alv/tyo)  

Sumber: