Sinergi Polres-Pemkab Gresik Gelar Pasar Murah Hari Bhayangkara ke-74

Sinergi Polres-Pemkab Gresik Gelar Pasar Murah Hari Bhayangkara ke-74

Gresik, Memorandum.co.id - Senyum bahagia merekah di wajah ratusan warga yang datang di Gedung Pudak Galeri Gresik, Selasa (30/6/2020). Hal itu seiring dibukanya pasar murah yang diselenggarakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74. Pasar murah ini terselenggara atas kerjasama Polres Gresik dan Pemkab melalui Dinas Koperasi dan Perdagangan. Di tengah pandemi covid-19 yang berimbas pada sektor perekonomian, pasar murah merupakan hal yang ditunggu masyarakat. Kepala Bidang Perdagangan Diskoperindag Gresik, Minhad menuturkan, kegiatan pasar murah rutin dilakukan setiap tahun. Untuk tahun 2020 saja tercatat sudah diselenggarakan di enam kecamatan yang melibatkan puluhan desa. "Kali ini kita adakan lagi guna menyongsong Hari Bhayangkara ke-74, kita bersinergi dengan kepolisian dengan mengundang warga yang kurang beruntung di Kecamatan Gresik Kota dan Kecamatan Kebomas," terangnya. Ia menambahkan, dalam acara itu sebanyak 500 paket sembako murah yang disediakan. Paket tersebut berisi beras, minyak goreng, kecap, gula, mie instan dan teh. Selain itu, pihaknya juga mengundang toko-toko modern yang ada di Gresik untuk memeriahkan acara. "Harapannya beban masyarakat bisa mengurangi, karena masa-masa corona," pungkas Minhad. Sementara itu, salah satu warga, Datin (29), asal Jalan Panglima Sudirman, Kelurahan Sidokumpul, Gresik Kota merasa terbantu dengan adanya program pasar murah yang dilaksanakan Polres bersama Pemkab Gresik kali ini. "Alhamdulillah, dengan adanya pasar murah bisa membantu masyarakat. Harapannya bisa terus diadakan," tutur perempuan asal Jombang itu. (and/har)

Sumber: