Kapolda Jatim Perkuat Sinergitas dengan Awak Media melalui Ngopi Bareng

Kapolda Jatim Perkuat Sinergitas dengan Awak Media melalui Ngopi Bareng

Surabaya, Memorandum.co.id - Baru sebulan menjabat Kapolda Jatim, Irjenpol M. Fadil Imran telah disibukkan dengan penangan Covid-19 di Jatim. Meski begitu, ia tetap menyempatkan diri untuk memperkuat sinerginya dengan awak media melalui silaturahmi yang dikemas dalam acara bertajuk 'Kopi Sinergi Bersama Kapolda dan Pokja Polda Jatim'. Acara yang juga dihadiri oleh Wakapolda Jatim Brigjenpol Slamet Hadi Supraptoyo, dan beberapa pejabat utama (PJU) Polda Jatim itu digelar di ruang Press Conference Mapolda Jatim, Selasa (9/6). Sebelum menghadiri ke acara tersebut, Irjenpol M. Fadil Imran mengikuti vidcon (Video Conference) dengan Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis. Imran menceritakan, dalam vidcon tersebut, Presiden Joko Widodo melalui Kapolri menyampaikan apresiasinya terhadap kinerja Forkopimda Jatim dalam membentuk ‘Kampung Tangguh Semeru‘ di berbagai wilayah di Jatim yang dinilai dapat menekan penyebaran virus corona (Covid-19). “Tadi saat vidcon, Kapolri menyampaikan pesan dari Presiden Jokowi yakni tentang apresiasi mengenai Kampung Tangguh Semeru. Bahkan program 'Kampung Tangguh' tersebut akan diterapkan di seluruh wilayah di Indonesia," kata Kapolda Jatim Irjenpol M Fadil Imran. Selain itu, Imran juga memberikan apresiasi terhadap awak media Pokja Polda Jatim karena selalu memberitakan hal-hal positif diantaranya penerapan 'Kampung Tangguh' serta penerapan pola hidup sehat guna mencegah penyebaran virus corona. "Ini kan masih Syawal, jadi selain bersilaturahmi, saya juga ingin mengucapkan terimakasih atas terjalinnya sinergitas yang baik antara Polda Jatim dengan awak media. Oleh sebab itu, Polda Jatim siap memberikan pelayanan semaksimal mungkin kepada wartawan baik secara pemberitaan maupun kesehatan di tengah Covid-19 ini," tutur Kapolda. Sementara itu, Kapokja Polda Jatim Anto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolda Jatim karena telah membuat acara bertajuk ngopi bareng antara Kapolda dan wartawan Pokja Polda Jatim. "Semoga acara seperti ini dapat sering digelar. Ini merupakan suatu bentuk perhatian dari pimpinan tertinggi di kepolisian Jawa Timur terhadap kami (wartawan, red)," ucap Anto. (iah)

Sumber: