Penjaga Malam Obok-Obok KM Persada

Penjaga Malam Obok-Obok KM Persada

SURABAYA - Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak menangkap pencuri di lokasi dok tambangan Kapal Motor (KM) Persada X, beralamat di Jalan Nilam Barat, Tanjung PerakTersangka yakni petugas keamanan, Musli (46), warga Jalan Pragoto, Semampir. Selain tersangka, polisi juga menyita 1 buah tabung apar 6 Kg milik PT KM Persada X, 8 buah potong lempengan besi. Selain itu juga disita 1 buah kotak besi tempat lampu, 2 buah potongan pipa, serta 1 buah tali warna putih yang digunakan alat untuk menurunkan tabung. Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Dimas Ferry Anuraga mengatakan, tersangka ini dipercaya sebagai penjaga malam di dok tambangan KM Persada X. Namun disalahgunakan olehnya. Pada waktu jaga malam, tersangka kontrol keamanan di lokasi, kemudian mencuri barang-barang yang terdapat di KM Persada X. "Tersangka mengaku sudah diberi izin oleh kordinator keamanan, padahal penanggungjawab tidak pernah mengizinkannya," kata Dimas Ferry Anuraga, Senin (11/3). Hingga kini tersangka masih diperiksa untuk mengetahui motif dari pencurian yang dilakukannya dan dijual ke mana barang hasil curian. (rio/tyo)

Sumber: