Laga Terakhir Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Jepang vs Indonesia: Menanti Konsistensi Racikan Kluivert

Laga Terakhir Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Jepang vs Indonesia: Menanti Konsistensi Racikan Kluivert

Meski tidak menentukan namun Patrick Kluivert harus menunjukkan konsistensi racikan terbaiknya.-IG Timnas Indonesia.-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID-Timnas Indonesia bakal bertemu Jepang di laga terakhir babak ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026

Meski tidak mempengaruhi posisi Indonesia namun laga ini menjadi tantangan bagi Kluivert untuk membalas kekalahan di kandang 0-4 pada 15 November 2024 silam.

Atau setidaknya bisa mengimbangi permainan tim Samurai Biru-julukan Jepang.

Laga ini juga sebagai ujian konsistensi racikan Kluivert yang sebelumnya mengalahkan China 1-0 via penalti Ole Romeny.

Indonesia sudah memastikan satu tempat di babak keempat yang penunjukan tuan rumahnya masih diperdebatkan. 

Laga melawan tuan rumah Jepang bakal dilangsungkan di Stadion Suita City Stadium, Osaka, Selasa, 10 Juni 2025. Laga rencananya kick off pukul 17.35 WIB. 

BACA JUGA:Gol Ole Romeny Bikin Prabowo Joget-Joget, Indonesia Unggul 1-0 atas China

BACA JUGA:Sukses Balas Kekalahan dari China di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Geser Arab Saudi


Mini Kidi--

Karena sudah tidak menentukan lagi, kemungkinan besar pelatih Patrick Kluivert bakal menurunkan pemain-pemain yang belum mendapatkan minute bermain lebih. Namun, pelatih asal Belanda itu juga mengatakan opsi lain terhadap prakiraan susunan pemain timnya.

Usai laga melawan China, Kliuvert menyebut ia cukup puas dengan performa timnya. "Karena itu tidak akan ada tambahan pemain yang akan dibawa ke Jepang," ungkap mantan penyerang Barcelona itu.

Kluivert membawa 29 pemain ke Negeri Sakura. Satu pemain Ivan Jenner tidak ikut berangkat karena mendapatkan akumulasi kartu kuning.

Sebenarnya Kluivert diperbolehkan membawa tambahan satu pemain menggantikan posisi Jenner namun Kluivert tampaknya cukup puas dengan skuad yang ada. "Kami akan memaksimalkan skuad yang ada," katanya.

Melawan Jepang yang sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2026 yang akan berlangsung di Amerika Serikat, Meksiko dan Kanada, Kluivert sejatinya bisa bereksperimen dengan pemain yang ada.

Sumber: