Wakapolres Pasuruan, PJU dan Kapolsek Winongan Berganti

Kapolres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan membacakan SK Mutasi jabatan Wakapolres dan para PJU lainnya di ruang Rupatama.--
PASURUAN, MEMORANDUM.CO.ID – Upacara serah terima jabatan (sertijab) kembali digelar Polres Pasuruan. Ada beberapa jabatan yang resmi berganti. Diantaranya, Wakapolres Kompol Hari Aziz dan beberapa pejabat utama (PJU) lainnya.
Seperti Kabaglog, Kabagsumda, Kasatsamapta dan juga Kapolsek Winongan. Mereka resmi menempati jabatan yang baru.
BACA JUGA:Polwan Satlantas Polres Pasuruan Bagi-Bagi Makanan kepada Pemudik
BACA JUGA:Polres Pasuruan Tingkatkan Pengawasan di Titik Vital, Antisipasi Arus Balik Lebaran
Mini--
Wakapolres Kompol Hari Aziz kini menjabat sebagai Kasidikmas Subditkamsel Ditlantas Polda Jatim. Posisi Wakapolres Pasuruan digantikan Kompol Andy Purnomo. Kemudian, Kompol Mujiati kini menjabat sebagai Kasibinpenakta Subditbintibsos Ditbinmas Polda Jatim. Sementara, Kabaglog digantikan Kompol Suwarta.
Lalu, Kompol Ani Hariyanti kini menempati jabatan baru sebagai Kasubbagsenmu Bagpal Rolog Polda Jatim. Perannya sebagai Kabagsumda Polres Pasuruan digantikan AKP Sonie Febianto.
Untuk jabatan Kasatsamapta diberikan kepada Kapolsek Winongan, AKP Rudi Santosa. Sedangkan jabatan Kapolsek Winongan yang baru diberikan kepada AKP Nanang Abidin.
BACA JUGA:Wakapolres Pasuruan Lempar Ide Lomba Pos Kamling saat Curhat Kamtibmas di Gempol
Prosesi sertijab digelar di ruang Rupatama Polres Pasuruan. Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan dalam sambutannya menyampaikan, mutasi dan rotasi jabatan adalah hal yang wajar dalam institusi Polri sebagai bagian dari dinamika organisasi.
“Mutasi ini adalah bentuk penyegaran serta pengembangan karier anggota Polri. Saya berharap kepada para pejabat baru untuk segera menyesuaikan diri, bekerja profesional, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar AKBP Jazuli Dani Iriawan, Kamis 10 April 2025.
BACA JUGA:Polres Pasuruan Kota Panen Raya Jagung Serentak, Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Lebih lanjut, Kapolres juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pejabat lama atas dedikasi serta pengabdian selama bertugas di Polres Pasuruan.
Upacara sertijab berlangsung khidmat. Dihadiri oleh para pejabat utama Polres Pasuruan, para Kapolsek jajaran serta para personel dan Bhayangkari. (mh)
Sumber: