Operasi Ketupat Semeru Polres Malang Terjunkan 490 Personel

Operasi Ketupat Semeru Polres Malang Terjunkan 490 Personel

Apel gelar pasukan dan pemasangan pita--

MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Kepolisian Resor Malang menggelar apel pasukan Operasi Ketupat Semeru 2025 di halaman Mapolres Malang, Rabu 19 Maret 2025. Apel ini menjadi tanda dimulainya kesiapan pengamanan mudik dan perayaan Idul Fitri 1446 H di wilayah Kabupaten Malang.

Sebanyak 490 personel Polres Malang akan diterjunkan dalam operasi ini, dengan dukungan dari TNI serta berbagai instansi terkait. Mereka akan ditempatkan di enam Pos Pengamanan (Pospam) dan satu Pos Pelayanan guna memastikan kelancaran arus mudik serta menjaga keamanan masyarakat selama libur Lebaran.

BACA JUGA:Polres Malang Musnahkan 1.491 Botol Miras Berbagai Merek


Mini Kidi--

"Ops. Ketupat Semeru untuk melihat Sarana Prasarana dan personil yang ada," ujar, Kapolres Malang AKBP. Danang Setiyo P.S, Kamis 20 Maret 2025.

AKBP Danang, menegaskan bahwa operasi ini merupakan bentuk komitmen Polri, dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Serta untuk memperkuat sinergisitas dengan stakeholder terkait, sehingga Operasi Ketupat 2025 dalam rangka pengamanan mudik serta perayaan Hari Raya Idulfitri 1446 H dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

Karena berdasarkan prediksi Kementerian Perhubungan RI, jumlah pemudik tahun ini diperkirakan mencapai 146,48 juta orang. Untuk mengantisipasi kepadatan arus, Polres Malang telah menyiapkan berbagai skema rekayasa lalu lintas, seperti one way system, contraflow dan ganjil-genap, yang akan diterapkan secara situasional berdasarkan kondisi di lapangan.

BACA JUGA:Rakor Ops Ketupat Semeru Polres Malang Pastikan Keamanan Serta Kelancaran Arus Mudik

Selain pengamanan jalur mudik, Polres Malang juga akan fokus pada stabilitas harga bahan pokok serta pengamanan di pusat-pusat perbelanjaan dan objek wisata. Stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok, serta BBM perlu mendapatkan perhatian. 

"Untuk memastikan kelancaran arus mudik, petugas juga diminta aktif memberikan informasi kepada masyarakat terkait layanan kepolisian dan skema rekayasa lalu lintas," kata Danang.

Kapolres juga berpesan, untuk mengotimalkan layanan 110 sebagai hotline pelayanan, pengaduan, dan pelaporan tanggap darurat, baik terhadap gangguan Kamtibmas maupun kemacetan pada jalur mudik. Dalam kesempatan tersebut, AKBP Danang juga mengapresiasi dedikasi seluruh personel yang bertugas selama periode libur Lebaran. Ia menegaskan bahwa kehadiran petugas di lapangan bukan sekadar tugas, melainkan bentuk pengabdian bagi masyarakat.

BACA JUGA: Polres Malang Gelar Salat Gaib untuk 3 Anggota Polri yang Gugur di Way Kanan

Karena saat masyarakat berlibur untuk merayakan Idulfitri bersama keluarga, rekan-rekan tetap berdiri tegak memberikan pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat. Selamat bertugas dan tetap semangat. Jadikan setiap langkah pengabdian sebagai ladang ibadah untuk mencari ridho dan keberkahan Tuhan Yang Maha Kuasa.

Menyiapkan berbagai strategi guna mengantisipasi kepadatan arus mudik dan libur Lebaran 2025. Selain rekayasa lalu lintas di jalur utama, kepolisian juga fokus pada pengamanan jalur wisata di Malang Raya yang diprediksi akan mengalami peningkatan mobilitas selama libur Lebaran.

Sumber: