Polsek Rungkut Intensifkan Patroli Mobile Antisipasi Perang Sarung dan Balap Liar Selama Ramadan

Polsek Rungkut Intensifkan Patroli Mobile Antisipasi Perang Sarung dan Balap Liar Selama Ramadan

Polsek Rungkut terus meningkatkan kegiatan patroli mobile di wilayah hukumnya selama bulan suci Ramadan.--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Kepolisian Sektor Polsek Rungkut terus meningkatkan kegiatan patroli mobile di wilayah hukumnya selama bulan suci Ramadan.

Langkah ini diambil sebagai upaya antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), seperti aksi perang sarung dan balap liar yang kerap terjadi menjelang waktu sahur pada Rabu 19 Maret 2025 dini hari

BACA JUGA:Polsek Rungkut Gencarkan Imbauan Anti Kenakalan Remaja Jelang Libur Sekolah
Mini Kidi--

Personel Polsek Rungkut melaksanakan patroli dan pemantauan wilayah yang dipimpin langsung oleh Kanit Binmas Polsek Rungkut, IPTU Tjahyono.

Fokus patroli kali ini menyasar kawasan Penjaringansari dan sekitarnya, yang dinilai rawan terjadinya pelanggaran kamtibmas.

"Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif kami untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat, khususnya selama bulan Ramadan," ujar IPTU Tjahyono usai memimpin kegiatan. 

BACA JUGA:Polsek Rungkut Bantu Warga Dapatkan SIM dengan Mudah Melalui Program SIM Cak Bhabin

"Kami menyisir jalan-jalan utama hingga gang-gang kecil untuk memastikan tidak ada aktivitas yang dapat mengganggu ketenangan warga yang sedang menjalankan ibadah puasa," katanya.

Dalam patroli tersebut, petugas tidak hanya melakukan pemantauan, tetapi juga aktif berinteraksi dengan masyarakat. Imbauan terkait kamtibmas disampaikan kepada warga, serta ajakan untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

Menanggapi intensifikasi patroli ini, Kapolsek Rungkut, AKP Agus Santoso, SH, menegaskan komitmen pihaknya dalam menjaga keamanan wilayah selama Ramadan.

BACA JUGA:Pererat Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Polsek Rungkut Sambang Warga

Kapolsek Rungkut, AKP Agus Santoso, SH: menyatakan akan terus meningkatkan kegiatan patroli mobile, terutama pada jam-jam rawan menjelang sahur, untuk mencegah terjadinya perang sarung, balap liar, maupun tindak kriminalitas lainnya. "Kami tidak akan mentolerir segala bentuk kegiatan yang dapat meresahkan masyarakat dan mengganggu kekhusyukan ibadah puasa," tegasnya.

Kerjasama antara polisi dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan wilayah Rungkut yang aman dan kondusif selama bulan Ramadan ini.

AKP Agus Santoso menambahkan bahwa pihaknya akan menindak tegas siapapun yang kedapatan melakukan pelanggaran hukum yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Sumber: